Suara.com - Olahraga lari merupakan salah satu aktivitas fisik sederhana yang memiliki banyak manfaat untuk kesehatan tubuh. Meski terlihat mudah, olahraga ini memiliki sejumlah istilah teknis yang penting untuk dipahami, baik oleh pelari pemula maupun profesional.
Memahami istilah-istilah dalam olahraga lari dapat membantu meningkatkan performa sekaligus mempermudah komunikasi di komunitas pelari.
Berikut adalah 15 istilah penting dalam olahraga lari, dikutip dari Antara.
1. Pace
Pace adalah kecepatan berlari yang diukur dalam menit per kilometer. Misalnya, jika seorang pelari memiliki pace 8, berarti ia membutuhkan 8 menit untuk menempuh jarak 1 kilometer. Memahami istilah pace sangat penting untuk mengatur kecepatan selama berlari.
2. Race
Race mengacu pada perlombaan lari dengan berbagai kategori jarak, seperti Fun Run (5-7 km), 10 km, Half Marathon (21 km), Full Marathon (42 km), hingga Ultra Marathon (lebih dari 42 km).
3. Pacer
Pacer adalah pelari yang bertugas menjaga peserta lain tetap berlari pada pace tertentu sesuai target mereka.
4. Personal Best