Suara.com - Puasa Ayyamul Bidh merupakan salah satu ibadah sunnah yang sangat ditekankan oleh Nabi Muhammad SAW. Puasa ini dilaksanakan pada tanggal 13, 14, dan 15 setiap bulan dalam kalender Hijriah.
Berikut informasi jadwal puasa Ayyamul Bidh pada Desember 2024.
Jadwal Puasa Ayyamul Bidh Desember 2024
Berdasarkan kalender Hijriah 2024 yang dirilis oleh Kementerian Agama RI, bulan Desember 2024 bertepatan dengan Jumadil Akhir 1446 H. Berikut jadwal puasa Ayyamul Bidh:
- Minggu, 15 Desember 2024 (13 Jumadil Akhir 1446 H)
Baca Juga: Tanggal 5 Desember Tanggal Merah? Cek Kalender Desember 2024 di Sini!
- Senin, 16 Desember 2024 (14 Jumadil Akhir 1446 H)
- Selasa, 17 Desember 2024 (15 Jumadil Akhir 1446 H)
Niat Puasa Ayyamul Bidh
Sebelum menjalankan puasa ini, seorang Muslim perlu membaca niatnya dengan baik. Berikut niat puasa Ayyamul Bidh dalam bahasa Arab latin:
- Niat puasa Ayyamul Bidh:
Nawaitu shauma yaumul bidh sunatan lillahi ta'ala.
Baca Juga: 1 Desember Hari Apa di Papua? Ini Sejarahnya
Artinya: "Aku berniat puasa sunnah Ayyamul Bidh karena Allah Ta’ala."
- Niat gabungan Ayyamul Bidh dan qadha Ramadhan:
Nawaitu shauma ghadin ‘an qadha’i fardi ramadhani lillahi ta’ala.
Artinya: "Aku berniat puasa qadha fardu Ramadhan karena Allah Ta’ala."
Keutamaan Puasa Ayyamul Bidh
Puasa Ayyamul Bidh bukan hanya ibadah sunnah, tetapi juga memiliki keutamaan besar, sebagaimana dijelaskan dalam buku berjudul "Siapa Berpuasa Dimudahkan Urusannya" karya Khalifa Zain Nasrullah.
1. Menjalankan Wasiat Rasulullah SAW
Rasulullah SAW menganjurkan umatnya untuk berpuasa tiga hari setiap bulan, sebagaimana sabdanya:
"Puasa tiga hari setiap bulan." (HR Bukhari dan Muslim).
2. Setara dengan Puasa Sepanjang Tahun
Puasa ini memiliki pahala yang setara dengan berpuasa sepanjang tahun. Rasulullah SAW bersabda:
"Cukuplah engkau berpuasa tiga hari dalam sebulan, setiap kebaikanmu akan dibalas sepuluh kali lipat, dan itu sama dengan berpuasa sepanjang tahun." (HR Bukhari).
3. Ganjaran Sepuluh Kali Lipat
Amalan baik yang dilakukan akan dilipatgandakan pahalanya sepuluh kali lipat, sebagaimana firman Allah dalam QS. Al-An’am: 160
4. Meneladani Nabi Muhammad SAW
Nabi Muhammad SAW secara rutin melaksanakan puasa ini, baik saat berada di rumah maupun dalam perjalanan.
Dengan berbagai keutamaannya, puasa Ayyamul Bidh menjadi salah satu amalan yang dapat membawa keberkahan besar bagi umat Islam.
Kontributor : Rishna Maulina Pratama