Suara.com - Bukan cuma suaranya yang luar biasa, Jennie BLACKPINK juga dikenal sebagai fashion icon. Penampilannya sering menciptakan berbagai tren menarik yang viral dan banyak dicontek oleh para wanita, bukan cuma di Korea tapi juga di dunia.
Terbaru, Jennie BLACKPINK berhasil menjadi perhatian publik, saat tampil di konser anniversary debut Zico yang ke-10 tahun, pada Minggu (24/11/2024) malam.
Jennie mulai muncul di pertengahan lagu kolaborasinya bersama Zico, "Spot!". Wanita 28 tahun ini menyanyikan bagiannya sebelum dilanjutkan rap Zico.
Ketika bernyanyi, banyak yang salah fokus dengan rok panjang yang dikenakan rapper BLACKPINK tersebut. Pasalnya, outfit tersebut berasal dari dua buah kemeja yang disatukan.
Baca Juga: 4 Gaya Feminin untuk Hangout ala Marsha Aruan dengan Padu Padan Rok
Saat itu, Jennie tampak mengenakan dua buah kemeja kotak-kotak dengan warna yang berbeda. Kemudian, ia menyatukannya dengan cara dikancing satu sama lain.
Jennie memadukannya dengan crop jaket leather berwarna cokelat. Ia melengkapi tampilannya ini dengan sepatu loafer hitam. Belum diketahui pasti, rok dari kemeja ini merupakan idenya atau fashion stylist.
Namun satu yang pasti apa yang dikenakan Jennie ini langsung menginspirasi banyak wanita yang kemudian melakukan hal yang sama dengannya saat berpakaian.
Tak sedikit yang kemudia ikut berkomentar dengan gayanya yang unik ini dan memprediksi jika itu bakal jadi trendsetter.
"Salfok sama bawahan yang dipakai Jennie! itu tuh dua kemeja dikancingin jadi satu kan? Kok bisa ya kepikiran," kata @bli***.
Baca Juga: 5 Mix and Match Rok ala Febby Rastanty, Ide Outfit Hangout yang Trendy!
"Liat aja habis ini pasti bakal banyak yang make kek ginii, our trendsetter," ujar @ces***.
"Jennie kalau soal outfit susah ketebak jagonya dia," tambah @lin***.
"Yang pakai Jennie ya bagus, we yang pakai dikira gilaa wkwkwk," ucap @nin***.