Suara.com - Gagalnya mediasi untuk mencapai kesepakatan damai antara Pratiwi Noviyanthi dan Agus Salim menuai banyak respons.
Khususnya kepada dua pengacara yang terlibat dalam perkara tersebut, yakni Brian Praneda yang memutuskan untuk mengundurkan diri sebagai pengacara Teh Novi, serta Farhat Abbas yang dianggap keterlaluan karena membentak dan memojokkan penolong Agus tersebut.
Mundurnya Brian dari barisan kuasa hukum Teh Novi membuatnya dibanjiri komentar miring, bahkan dituduh sudah berkhianat dan berpaling pro ke kubu Agus.
Tak heran bila kini publik jadi membanding-bandingkan sosok Farhat dan Brian, termasuk dari segi pendidikan mereka. Seperti apa?
Pendidikan dan Karier Brian Praneda
![Kuasa hukum Indra Kenz, Brian Praneda saat wawancara usai persidangan di PN Tangerang, Senin (14/11/2022). [SuaraJakarta.id/Wivy Hikmatullah]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2022/11/14/31904-kuasa-hukum-indra-kenz-brian-praneda.jpg)
"Brian musuh dalam selimut."
Itulah salah satu sentilan yang dituliskan warganet di unggahan TikTok Pablo Benua. Tampaknya warganet merasa kecewa karena Brian Praneda mundur sebagai pengacara tepat setelah Teh Novi walk out dari mediasi hari Selasa (26/11/2024).
Mengutip LinkedIn-nya, Brian merupakan lulusan Sarjana Hukum bidang Bisnis di Universitas Sriwijaya (1994-1998).
Berbekal pendidikan tersebut, Brian bekerja sebagai advokat di A3 & Partners Law Firm (2000-2004), Ketua LPPH Yayasan Pejuang Siliwangi Indonesia atau YAPSI (2009-2011), lalu sebagai Partners di firma hukumnya sendiri, Praneda & Partners (2008-sekarang).
Baca Juga: Borok Farhat Abbas Tukang Bohong Diungkap Mantan Pengacara Pratiwi Noviyanthi: Dia Berani ...
Pendidikan dan Karier Farhat Abbas