Bisa Bikin Karier Melejit, Ini 3 Skill IT Paling Dicari di Masa Depan

Vania Rossa Suara.Com
Selasa, 26 November 2024 | 22:00 WIB
Bisa Bikin Karier Melejit, Ini 3 Skill IT Paling Dicari di Masa Depan
Skill IT Paling Dicari di Masa Depan (Unsplash)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Seiring dengan perkembangan zaman yang begitu cepat, hampir seluruh aktivitas manusia saat ini didukung dan dimudahkan dengan adanya teknologi. Tak terkecuali untuk urusan pekerjaan, setiap individu dituntut untuk mengembangkan skill IT-nya agar bisa mengikuti perubahan zaman. Nah, ini dia 3 skill IT paling dicari di masa depan.

Dengan maraknya pemanfaatan teknologi di lingkungan pekerjaan, maka secara otomatis kebutuhan untuk memiliki SDM yang terampil dalam bidang teknologi akan makin meningkat. Tentunya, teknologi merupakan suatu bidang yang sangat luas ranahnya. Sehingga ada banyak bidang teknologi yang perlu dipelajari.

Dalam artikel kali ini, kita akan mengulik lebih jauh tentang skill IT yang dibutuhkan saat ini dan di masa depan. Perlu dipahami bahwa skill IT yang dibutuhkan beriringan dengan kegunaan IT yang dibutuhkan perusahaan untuk tetap bertahan dan berkembang.

3 Skill IT Paling Dicari di Masa Depan

Baca Juga: Ulasan Buku Do It Today: Belajar untuk Tidak Menunda-Nunda Pekerjaan

Berikut adalah penjelasan mengenai 3 skill IT paling dicari di masa depan:

1. Data Analyst

Perusahaan haus akan data, selama peruhasaan terus berjalan, maka data juga akan bertambah. Namun tanpa kehadiran data analyst, maka data tersebut hanya sebatas angka-angka tanpa makna.

Data analyst dibutuhkan untuk membantu perusahaan memahami pola, tren, dan insight, sehingga mereka bisa membuat keputusan yang tepat dan tetap kompetitif di pasar. Jadi tak heran bila posisi ini sangat dibutuhkan oleh beberapa perusahaan.

2. Cyber Security

Baca Juga: Ulasan Buku It Didn't Start With You: Mengeksplorasi Trauma Lintas Generasi

Seiring berkembangnya teknologi, bukan tak mungkin bila ancaman siber makin meningkat. Nah, di era serba digital seperti saat ini, data perusahaan jadi target yang rentan.

Oleh karena itu, perusahaan membutuhkan cyber security specialist untuk melindungi data penting mereka dari serangan siber dan menjaga kepercayaan klien. Sehingga profesi ini akan terus dibutuhkan seiring meningkatnya risiko keamanan.

3. Cloud Engineer

Saat ini semua serba cloud agar lebih praktis dan fleksibel. Cloud memungkinkan perusahaan menyimpan data dengan aman, fleksibel, dan terjangkau. Posisi cloud engineer dibutuhkan untuk memastikan bahwa sistem ini berjalan secara optimal dan aman. Nah, dengan banyaknya perusahaan berpindah ke cloud, maka profesi ini akan banyak dicari.

Jurusan Kuliah Bidang Teknologi dan IT

Bila kamu ingin terjun di bidang teknologi dan IT, maka kamu bisa mengambil jurusan kuliah berikut:

1. Jurusan Sistem Informasi

Jurusan Sistem Informasi (SI) berfokus terhadap manajemen informasi dan penggunaan teknologi yang berguna untuk menyelesaikan masalah bisnis. Jurusan ini sangat cocok buat kamu yang menyukai teknologi dan pengen jadi ahli pada bidangnya.

2. Jurusan Sains Data

Sains Data atau sering disebut juga dengan Data Science, merupakan ilmu yang mengkombinasikan statistik, matematika, serta komputer untuk mengolah dan menganalisis suatu data. Jurusan satu ini sangat cocok buat kamu yang suka ngulik data dan ingin menjadi ahli di bidangnya.

3. Jurusan Teknologi Informasi

Kajian utama yang akan dipelajari dalam Jurusan Teknologi Informasi yakni pada pengembangan, implementasi, hinhha manajemen sistem informasi untuk mendukung bisnis tetap berjalan lancar. Untuk kamu yang memiliki jiwa kepemimpinan dan suka mengatur, jurusan ini sangat cocok dipilih.

4. Jurusan Rekayasa Perangkat Lunak

Rekayasa Perangkat Lunak atau Software Engineering adalag jurusan selanjutnya yang berfokus pada desain, pengembangan, dan pemeliharaan perangkat lunak. Jurusan ini sangat pas buat kamu yang pengen jadi programmer handalm

5. Jurusan Informatika

Jurusan Informatika mempunyai ruang lingkup yanh lebih luas dari Jurusan Rekayasa Perangkat Lunak. Masuk di jurusan ini, kamu akan mempelajari tentang teori dan praktik dalam ilmu komputer, termasuk pengembangan perangkat lunak, sistem operasi, jaringan, hingga kecerdasan buatan (AI).

Demikian tadi skill IT paling dicari di masa depan. Skill yang terus diasah sejalan dengan solusi IT yang dibutuhkan perusahaan agar tetap bertahan dan berkembang di situasi dinamis.

Kontributor : Putri Ayu Nanda Sari

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI