Viral Rizal Armada Tegur Pasangan Kekasih Bermesraan di Konsernya: Kalau Belum Nikah Jangan Dekat-Dekat!

Sabtu, 23 November 2024 | 15:34 WIB
Viral Rizal Armada Tegur Pasangan Kekasih Bermesraan di Konsernya: Kalau Belum Nikah Jangan Dekat-Dekat!
Rizal Armada [Instagram]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Vokalis band Armada, Rizal baru-baru ini menuai sorotan usai menegur pasangan kekasih yang bermesraan saat menonton konsernya. Momen ini viral usai dibagikan akun X @kegblgnunfaedh.

Dalam video tersebut terlihat Rizal Armada yang sedang membawakan sebuah lagu tiba-tiba menegur pasangan yang ia lihat terus berpelukan di depan umum. 

"Itu istrinya atau pacarnya? Dipeluk-peluk dari tadi," kata dia seperti Suara.com kutip pada Sabtu (23/11)

Merasa risih, Rizal Armada pun menasihati pasangan tersebut. Sikap mereka dinilai kurang pantas, apalagi lokasi manggung saat itu ada di halaman sebuah masjid. 

"Kalau belum nikah nggak usah deket-deket. Mundur mundur mundur mundur," perintah Rizal Armada lagi.

Ia pun kemudian bercanda, jika pria tersebut sangatlah gaya-gayaan bermesraan di depan. Sebab nanti, jika putus cinta, ia bisa-bisa akan mewek dan menyusahkan orang tua.

"Gaya-gayaan lu, peluk-peluk peluk-peluk, putus nangis. Nyusahin orang tua. Udah putusin aja putusin. Kalo nggak niat dinikahin putusin aja," pungkas dia lagi.

Teguran yang dilakukan Rizal Armada ini lantas mendapatkan banyak perhatian dari netizen yang melihatnya. Tak sedikit yang memuji dan mengapresiasi sikapnya tersebut.

"Tapi bener deh Armada emang sangat menjunjung tinggi nilai Islam. Dulu bapak gue pernah iseng nonton Armada pas ada di Morowali, vokalis Armada sebelum nyanyi dakwah dulu sedikit," ujar @bby***.

Baca Juga: Seringai Gelar Konser Epik '100% Serigala Militia' di Jakarta, Siap Bawakan Dua Lagu Baru

"Tapi anak-anak mudanya pada ga bisa diatur. Bilang 'seterah kita lah, kan kita yang pelukan'," ucap @bla***.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI