Pendidikan Najwa Shihab Vs Farhat Abbas, Sesama Sarjana Hukum Tapi Beda Kelas

Husna Rahmayunita Suara.Com
Jum'at, 22 November 2024 | 11:15 WIB
Pendidikan Najwa Shihab Vs Farhat Abbas, Sesama Sarjana Hukum Tapi Beda Kelas
Najwa Shihab, Farhat Abbas [kolase Instagram]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Hal itu pun bersambut dengan Najwa memperoleh beasiswa magister dari pemerintah Australia. Di tahun 2008, Najwa menempuh pendidikan S2 dengan konsentrasi hukum media di Melbourne Law School.

Pendidikan Farhat Abbas

Farhat Abbas. [Suara.com/Rakha]
Farhat Abbas. [Suara.com/Rakha]

Pemilik nama lengkap Muhammad Farhat Abbas ini memiliki jejak pendidikan mentereng, sesuai dengan pekerjaan yang dilakoninya sekarang sebagai pengacara. Rekam jejak pendidikan Farhat adalah alumni SMA Negeri 1 Ternate.

Setelah itu Farhat melanjutkan pendidikan S1 denga mengambil program studi Ilmu Hukum di Universitas Pasundan Bandung. Usai meraih gelar sarjana, Farhat lalu melanjutkan program Magister S2 Ilmu Hukum di Universitas Padjajaran (Unpad).

Farhat kemudian juga mengambil program Doktor S3 Ilmu Hukum di kampus yang sama. Dengan latar pendidikannya itu, nama dan titelnya menjadi Dr Muhammad Farhat Abbas, S.H, M.H.

Ketertarikan Farhat mendalami bidang hukum tak lepas dari sosok ayahnya yakni Abbas Said. Ayah Farhat itu adalah seorang pengacara senior sekaligus mantan Hakim Agung Republik Indonesia.

Sepanjang perjalannya menjadi pengacara, Farhat mengawal berbagai kasus tak terkecuali yang menyeret nama figur publik. Namun tak jarang juga pernyataan Farhat menuai kontroversi sampai pernah dilaporkan polisi.

Dalam sebuah kesempatan, Farhat Abbas bahkan sudah memiliki uang Rp300 miliar saat masih berusia 29 tahun. Uang itu didapatkan Farhat dari pekerjaanya sebagai pengacara.

Kontributor : Trias Rohmadoni

Baca Juga: Farhat Abbas Akan Dimintai Keterangan Atas Laporan Ujaran Kebencian ke Denny Sumargo

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI