Saat jadi bintang tamu "Rumpi" episode Februari 2022, Fadhila Nova mengaku sudah kenal dengan Ririe Fairus dari zaman masih pacaran dengan Ayus. Hubungan mereka pun tetap harmonis meski Ririe Fairus sudah cerai dengan Ayus.
Menurut penelusuran Suara.com, Fadhila Nova kini aktif melalui akun Instagram vha_green. Adik Ayus ternyata memiliki nama lengkap Fadhilah Nova Hasraira. Ia diketahui telah menikah dan dikaruniai seorang buah hati.

Akun Instagram Fadhila Nova terpantau sudah diikuti oleh lebih dari 15 ribu pengguna Instagram. Di antara belasan ribu pengikut itu, ada Ririe Fairus yang masih mengikuti mantan iparnya melalui akun Instagram ririe_fairus.
Sekarang Fadhila Nova telah resmi menjadi ipar Nissa Sabyan seiring dengan pernikahan pentolan Sabyan Gambus itu pada 4 Juli 2024. Pihak KUA Pondok Gede mengungkap pernikahan Nissa Sabyan dan Ayus digelar di kediaman mempelai perempuan dengan dihadiri oleh keluarga.