Suara.com - Rumor pernikahan Nissa Sabyan dan Ayus ternyata bukan isapan jempol belaka. Pihak KUA (Kantor Urusan Agama) Pondok Gede Bekasi mengonfirmasi bahwa Nissa Sabyan sudah resmi menjadi istri Ayus.
Kepala KUA Pondok Gede Bekasi, Ahmad Sumroni, membenarkan kabar pernikahan Nissa Sabyan dan Ayus. Ia menegaskan bahwa pernikahan pentolan grup Sabyan Gambus itu sudah sah secara hukum dan agama sejak 4 Juli 2024 lalu.
Penyanyi cantik kelahiran 1999 itu mendapat mahar berupa emas 3 gram dan uang tunai Rp200 ribu ketika dinikahi Ayus. Disebutkan, keduanya memang menikah secara sederhana.
Jumlah tersebut pun sempat mendapatkan sorotan dari netizen. Banyak yang tak menyangka dengan mahar sederhana yang diberikan Ayus pada Nissa Sabyan. Hal ini terlihat dari video yang diposting akun TikTok @blue.sky1353.
Baca Juga: Nikah Juli Lalu, Ayus Pinang Nissa Sabyan dengan Mahar Cincin Emas 3 Gram dan Uang Rp200 Ribu
"Haaaah 3 gram, aku aja ga minta tapi lebih dari 20 gram, spek aku muka kabupaten padahal jauh sama seorang Nissa Sabyan mah," ujar @sit***
"Jir 200ribu maharnya, nissa nissa, padahal lu bisa dapet spek yang kaya suaminya Irish Bella," tambah @non***.
"Maharnya cuman 3 gr, ya dulu sering konser pesan conecting room," ucap @vie***.
Mahar sederhana yang diberikan Ayus pada Nissa Sabyan pun membuat honor grup gambus tersebut ikut jadi sorotan. Seiring dengan naiknya ketenaran grup Sabyan, bayaran manggung mereka pun tentu semakin meningkat.
Sabyan Gambus, untuk sekali manggung bisa mencapai puluhan juta rupiah. Tarif ini bisa berubah tergantung beberapa faktor, seperti lokasi, bentuk acara, dan apakah acara tersebut bersifat sosial atau amal
Baca Juga: Diam-Diam Jadi Pasangan Suami Istri, Akad Nikah Nissa dan Ayus Sabyan Cuma Dihadiri Keluarga
"Masih kisaran Rp 30 (juta) sampai Rp 40 (juta)," kata Ayus pada sebuah wawancara.
Padahal dulunya Sabyan Gambus hanya bertarif sekitar Rp3 jutaan.