Suara.com - Farhat Abbas tengah ramai diperbincangkan karena konflik dengan Denny Sumargo atau yang akrab disapa Densu. Terbaru, Densu melaporkan balik Farhat usai sempat dipolisikan.
Hal itu bukan pertama kalinya Farhat berurusan dengan hukum hingga dilaporkan polisi. Saking seringnya Farhat dilaporkan polisi, Najwa Shihab sampai pernah menyentilnya di program Mata Najwa beberapa tahun lalu.
Dalam kesempatan itu, Najwa heran karena berkali-kali Farhat Abbas dilaporkan polisi. Lantas bagaimana rekam jejak Farhat Abbas dilaporkan polisi? Simak penjelasan berikut ini.
Rekam Jejak Farhat Abbas Dilaporkan Polisi

1. Kasus Rasisme Ahok
Farhat Abbas pernah jadi tersangka kasus cuitan rasis Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok. Ketika itu Farhat mengolok Ahok yang menjabat sebagai Wakil Gubernur DKI dengan sebutan Cina. Gara-gara itu, Farhat dipolisikan terkait pelanggaran UU ITE.
Farhat dianggap melakukan pelecehan etnis dalam akun Twitter pribadinya pada 9 Januari 2013 soal permasalahan plat nomor kendaraan pejabat DKI. "Ahok protes, dasar Ahok plat aja diributin! Apapun platnya tetap Cina!" ujar Farhat dalam @farhatabbaslaw ketika itu.
2. Kasus Penipuan Aling
Masih di tahun 2013, Farhat pernah dilaporkan terpidana narkoba, Liem Marita alias Aling terkait dugaan penipuan Rp5 miliar. Konon uang itu dibayarkan pada Farhat yang berjanji mengurangi hukuman sang terpidana usai menerima hukuman penjara seumur hidup.
Menurut Aling, sejatinya Farhat akan menjadi kuasa hukumnya dan mengajukan Peninjauan Kembali (PK) atas kasus hukumnya. Namun Mahkamah Agung (MA) menyebut terpidana tidak pernah mengajukan PK. Meski begitu di hadapan Najwa Shihab, Farhat membantah kabar melakukan penipuan itu.
3. Kasus Ancaman Denny Sumargo