Tampaknya EM merujuk pada dugaan ejekan E soal rambutnya yang seperti anjing poodle. Namun keluarga E mengaku anaknya sudah meminta maaf atas ejekan tersebut sebelum diminta bersujud dan menggonggong oleh Ivan.
3. Anak dan Istri Ivan Sugianto sampai Malu Keluar Rumah

Tak hanya membuat ayahnya dihujat, anak Ivan juga merasa takut keluar rumah karena banyak orang jadi ikut mengejeknya.
"Sekarang Mama dan aku takut dan malu buat keluar rumah karena kalau kita keluar rumah, kita sering difoto-foto dan dibilang anak poodle dan anak penjahat," ucap EM.
4. Malah Ditertawakan Deddy Corbuzier
Surat permintaan maaf EM ini mendapat beragam reaksi, salah satunya dari Deddy Corbuzier yang menanggapi lewat Instagram Story.
"Terus dia bilang, 'Maaf ya, Pa, harusnya aku tidak lapor Papa kalau aku di-bully'," tutur Deddy yang kemudian tampak tertawa.
"Saya banyak sekali kata-kata kotor tentang di-bully tidak lapor Papa. Di-bully seperti apa?" sambung ayah Azka Corbuzier itu.
5. Lex Wu Minta Anak Ivan Sugianto Berhenti Play Victim
Melalui akun X-nya, Lex Wu meminta agar anak Ivan tidak membangun narasi play victim alias bersikap seolah-olah adalah korban.