Suara.com - Keluarga mantan Menko Polhukam Mahfud MD tengah berbahagia. Sang putra, Royhan Akbar, diketahui baru menikah dengan anak eks Gubernur Nusa Tenggara Barat (NTB) Tuan Guru Bajang HM Zainul Majdi, Zahwa Nadhira.
Dilansir dari akun TikTok @/imaaash08, Royhan menikahi Zahwa dengan mahar yang terhitung fantastis, yakni berupa uang sebesar USD 1.711, serta emas 24 karat sebanyak 20 gram. Angka ini diduga merujuk pada tanggal pernikahan mereka, yakni 17 November 2024.
Jika dikonversikan ke mata uang Indonesia, maka mahar Dollar tersebut setara dengan Rp27,11 juta ($1 = Rp15.846). Sementara untuk emasnya setara dengan kurang lebih Rp28 jutaan.
Kini menjadi anak Mahfud MD sekaligus menantu TGB, tentu sosok Royhan menarik perhatian banyak pihak, termasuk tentang pendidikan dan profesinya yang mentereng.
Seperti apa?
Pendidikan dan Profesi Royhan Akbar
Royhan Akbar merupakan anak bungsu Mahfud MD yang dilahirkan di Sleman pada 8 Februari 1991. Terlepas dari sosok sang ayah yang sangat berpengaruh di Indonesia, Royhan juga diketahui memiliki karier yang tidak kalah mentereng.
Dilansir dari LinkedIn-nya, Royhan saat ini bekerja sebagai dosen di bidang hukum bisnis Fakultas Hukum Universitas Gadjah Mada. Pekerjaan ini dilakoninya sejak tahun 2022.
Namun sebelumnya Royhan juga tercatat memiliki karier yang luar biasa di Firma Hukum HHP yang merupakan bagian dari Baker & McKenzie International.
Bergabung sejak tahun 2014, Royhan awalnya menjabat sebagai Associate. Royhan lalu menjadi Senior Associate pada tahun 2020, dan naik menjadi Consultant pada tahun 2022.
Pekerjaan yang mentereng ini tentu berkaitan dengan riwayat pendidikannya. Royhan tercatat pernah berkuliah di Fakultas Hukum UGM (2009-2013), kemudian melanjutkan studi pascasarjana di Columbia University (2017-2018).