Frozen Food Makin Diminati, Ini Tips Memilih Sosis Berkualitas agar Aman dan Lezat

Jum'at, 15 November 2024 | 21:00 WIB
Frozen Food Makin Diminati, Ini Tips Memilih Sosis Berkualitas agar Aman dan Lezat
Tips Memilih Sosis Berkualitas (Dok. Bernardi)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

"Karena kalau ada bahan yang melebihi yang disarankan maka izin edarnya tidak akan keluar. Produk itu sebelum dapat sertifikasi dari BPOM harus diuji semuanya. Itu akan dicek," pungkasnya.

3. Sosis Sapi dengan Kandungan Sapi 60 Persen

Pilihlah sosis yang juga memiliki kandungan sapi dengan persentase tinggi hingga mencapai 50-60 persen. Kandungan protein hewani tentu menjadi hal yang penting, khususnya bagi kesehatan. 

"Karena kalau sekarang kandungan protein sapinya kurang dari yang ditentukan dari BPOM, nggak bisa lagi disebut sebagai sosis sapi. Bernardi bervariasi, mostly 60 persen ke atas," ujar dia menjelaskan.

4. Proses Pembuatan

Selain itu, pilihlah frozen food yang cara pembuatannya minim campur tangan manusia untuk menghindari kontaminasi. 

"Menggunakan teknologi baru, prosesnya, dari tepung sampai packing tidak tersentuh tangan manusia. Untuk menguangi proses kontaminasi. Sosis masih ada proses manualnya, tapi tetap perhatikan kebersihannya," kata Junaedi lagi.

Dia mengatakan sebagai industri pengolahan daging dan bakery sejak tahun 1980, pihaknya selalu menghadirkan inovasi pada setiap lini produknya. 

Dengan riset dan pengembangan yang intensif, produk-produk Bernardi yang jumlahnya telah ratusan itu tidak hanya mengikuti tren pasar, tetapi juga menjadi pelopor dalam menciptakan produk baru yang diterima baik oleh masyarakat.

Baca Juga: Cara Merawat Pakaian di Musim Hujan, Dijamin Tetap Awet!

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI