PDIP lahir dari Partai Demokrasi Indonesia (PDI) yang dahulu menjadi salah satu partai besar di era Orde Baru.
Kala itu, terjadi pergulatan internal antara Suryadi dan Megawati Soekarnoputri yang memperebutkan posisi Ketua Umum.
Ada dua versi Ketua Umum PDI, yakni versi pendukung Megawati dan versi pendukung Suryadi.
Pergulatan tersebut menghasilkan Peristiwa 27 Juli 1996, yakni penyerangan markas besar PDI oleh pendukung Suryadi.
Akhirnya, Megawati membentuk PDI Perjuangan setelah insiden tersebut.
Adapun di sisi yang lain, Partai Solidaritas Indonesia (PSI) yang kini diketuai oleh Kaesang baru dibentuk pada 16 November 2014.
Kehadiran PDIP vs PSI di pemilu
Tak hanya soal sejarah, PDIP juga terbilang punya kehadiran lebih kuat di pemilu.
PDIP kerap menjadi 'langganan pemenang' di pemilu sejak tahun 2014.
Baca Juga: Kunci Akun Medsos, Vanessa Nabila Risih Dihujat Netizen: Tidak Punya Hati
Semenjak menjadi partai dominan di tahun 2014, PDIP memperoleh presentase tinggi di perolehan suara.