Suara.com - Persahabatan Fitri Salhuteru dan Nikita Mirzani tampaknya sudah di ujung tanduk. Dahulu dikenal sangat akrab dan tak terpisahkan, kini keduanya diduga bertikai sampai saling menyindir di media sosial.
Di salah satu siaran langsungnya, Nikita bahkan blak-blakan menantang Fitri untuk beradu tinju dengannya. Namun Nikita mengaku ogah bila harus bertemu di rumah Fitri.
"Rumah lo bau amis, rumah lo nggak keurus. Lo aja nggak pernah di rumah karena lo tahu rumah lo nggak enak. Ngapain lo suruh-suruh gue datang ke rumah lo?" tantang Nikita, dikutip dari akun TikTok @/lavie_in_rose25, Rabu (13/11/2024).
"Kalau mau ribut sama gue, ayo, lo pilih mau di ring tinju mana, ayo kita main tonjok-tonjokan aja di situ. Ngapain ajak-ajak gue ke rumah lo? Najis," sambungnya dengan ekspresi mencemooh
Baca Juga: Mami Eda Mantan Ibu Angkat Lolly Hina Cara Jalan Nikita Mirzani: Satu Orang Bisa Masuk
Padahal rumah Fitri tampaknya tidak kalah mewah dari kediaman Nikita. Berlokasi di cluster De Park De Cajuputi, BSD City. Cluster perumahan ini dikenal sebagai kawasan tempat tinggal elit dan mewah.
Disebutkan bahwa rumahnya mempunyai luas hingga 4.000 meter persegi. Tak heran bila beredar kabar bahwa rumah Fitri dan suaminya, Cencen Kurniawan, ditaksir memiliki harga Rp100 miliar.
Lantas seperti apa penampakan rumah Fitri Salhuteru yang diejek bau amis oleh Nikita Mirzani?
1. Berkonsep Tropis Minimalis
Fitri Salhuteru mengonsep rumahnya bergaya tropis minimalis yang memaksimalkan kesegaran dan kemewahan. Karena itulah, ditemukan banyak tanaman hingga bunga, baik di dalam maupun luar rumah Fitri.
Baca Juga: Geng Baru Fitri Salhuteru Tak Kalah Berkualitas, Adab Nikita Mirzani Disinggung Gak Cocok
Tak hanya itu, rumah Fitri juga memiliki halaman yang luas dengan lingkungan yang asri. Fitri juga melengkapi rumahnya dengan kolam kecil di dekat pintu masuk.
2. Sarana Olahraga Lengkap: Gym dan Tempat Billiard
Demi menjaga kebugaran dan penampilan, Fitri juga melengkapi rumahnya dengan ruangan khusus gym yang memiliki fasilitas lengkap seperti angkat beban, sepeda statis, serta alat-alat fitness lain.
Selain itu, Fitri juga juga mempunyai ruangan khusus untuk bermain billiard di rumahnya. Lalu di bagian luar rumahnya juga tersedia kolam renang yang bisa dipakai untuk olahraga sekaligus bersantai.
3. Ruang Keluarga
Tak kalah mewah dari bagian luarnya, bagian dalam rumah Fitri juga begitu fantastis. Misalnya ruang keluarganya yang didominasi dengan warna abu-abu, tetapi sofanya tampak berwarna biru yang kontras.
4. Sudut Santai
Fitri terlihat memiliki ruangan khusus untuknya bersantai yang dilengkapi dengan kursi dan meja yang nyaman untuk membaca. Tampak ruangan itu dilengkapi dengan jendela besar yang menghadap ke halamannya yang asri.
5. Ruang Makan
Tentu saja rumah Fitri mempunyai ruang makan yang mewah dan elegan. Seperti ruangan lain, meja makan yang terhubung dengan dapur ini juga didominasi dengan furniture dari kayu sehingga menekankan kesan hangat.