Suara.com - Pratama Arhan dan Azizah Salsha akhirnya tampil mesra kembali di hadapan publik. Momen ini seolah membantah keretakan rumah tangga keduanya akibat isu perselingkuhan Azizah dengan mantan pacar Rachel Vennya, Salim Nauderer.
Kebersamaan Arhan dan Azizah tertangkap ketika menghadiri launching produk skincare. Pemain Timnas Indonesia itu memang menjadi brand ambassador produk skincare tersebut. Dan sebagai istri yang baik, Azizah ikut datang mendampingi suaminya.
Kembalinya Arhan ke Indonesia membuatnya dapat bersama Azizah lagi. Pasalnya, pasangan muda ini sebelumnya menjalani hubungan jarak jauh dalam pernikahan mereka. Ini karena Arhan harus membela klub Suwon FC di Korea Selatan.
Dari kebersamaan itu, tidak sedikit warganet yang penasaran dengan kekayaan Pratama Arhan dan Azizah Salsha. Sebab, keduanya sama-sama memiliki penghasilan dari berbagai sumber sekaligus.
Baca Juga: Berjarak 5.300 Kilometer, Beda Kelas Tempat Tinggal Azizah Salsha dan Pratama Arhan
Kekayaan Pratama Arhan
Pratama Arhan memiliki latar sebagai anak pedagang sayur. Bisa dibilang bahwa mantan pemain Tokyo Verdy ini mengumpulkan kekayaannya dari 0.
Namun, ia terus bekerja keras dan berlatih sepak bola sejak belia. Berkat usahanya, Arhan sekarang dilaporkan memiliki penghasilan mencapai 862,7 juta won, atau sekitar Rp10 miliar won per musim di Suwon FC.
Sebagai salah satu punggawa Timnas Indonesia, Arhan juga akan menerima uang saku yang cukup besar dalam sekali pertandingan.
Selain itu, kepopulerannya sebagai pemain sepak bola membuat Pratama Arhan dikontrak oleh banyak perusahaan sebagai brand ambassador. Sebut saja merek Le Minerale, Bodrex, dan Keem Skincare. Ia juga menambah pundi-pundi penghasilan lewat endorsement.
Baca Juga: Siap Satu Sel Jika Dibui, Kekayaan Pablo Benua Vs Farhat Abbas Jomplang?
Kekayaan Azizah Salsha
Berbeda dari Arha, Azizah sudah memiliki kekayaan melimpah sejak kecil. Ini karena ia adalah anak dari pengusaha sekaligus anggota DPR RI Andre Rosiade.
Pundi-pundi kekayaan Azizah semakin melimpah ketika ia berhasil membangun image sebagai selebgram di media sosial. Ia memanfaatkan platrform Instagram untuk mendapatkan uang tambahan.
Dengan modal lebih dari 5,2 juta followers, perempuan yang akrab disapa Zize ini dipercaya menerima endorsement dari berbagai produk kecantikan, tas, dan pakaian. Contohnya ada Loewe, YSL, Onitsuka Tiger, Uniqlo, dan masih banyak lagi.
Setelah menikah dengan Pratama Arhan, tentu saja Azizah Salsha juga berhak ikut menikmati kekayaan yang dimiliki suaminya.
Kontributor : Hillary Sekar Pawestri