"jarang nih w liat menteri pake ekonomi," celetuk warganet.
"semoga tetap di jalur berjuang," imbuh yang lain.
Diketahui, Meutya Hafid memiliki harta kekayaan senilai Rp 18,7 miliar untuk periode tahun 2023 saat dirinya masih menjabat sebagai anggota DPR RI.
Harta kekayaan tersebut terdiri dari tanah dan bangunan senilai Rp 20 miliar, serta harta bergerak lainnya yang mencapai Rp 198 juta. Selain itu, Meutya memiliki kas dan setara kas senilai Rp 6 miliar.
Kekayaan Meutya juga mencakup sejumlah kendaraan, terdiri dari dua mobil dan satu motor. Ia memiliki motor Yamaha tahun 2017 senilai Rp 25 juta dan dua mobil, yaitu Hyundai Palisade tahun 2021 yang bernilai Rp 490 juta dan Toyota Innova tahun 2017 seharga Rp 150 juta. Namun, Meutya juga mencatatkan utang senilai Rp 8,6 miliar.