Suara.com - Pengawalan terhadap putra Presiden Prabowo Subianto, Didi Hediprasetyo menjadi sorotan kala desainer itu membuka sebuah pop up store "Kurasi Merah Putih" di Plaza Indonesia, Jakarta.
Pasalnya di tengah keramaian suasana mal dan kesibukannya, Didit Prabowo nampak santai dengan pengunjung, termasuk ketika menjamu Deddy Corbuzier yang mampir di store-nya.
"Yang lain pada ribet politik, temen gue satu ini lagi bikin pameran untuk Hari Pahlawan," tulis Deddy di video unggahannya, Kamis(7/11/2024).
Selain karier fashion desainnya yang membuat kagum, publik juga takjub dengan keramahan Didit Prastyo tanpa pengawalan ketat di sekitarnya. Padahal, meski sudah sering kali menggelar event sebagai desainer, kini status Didit merupakan anak presiden yang seharusnya mendapat pengawalan khusus dari Paspampres.
Publik pun ramai membandingkannya dengan Gibran Rakabuming Raka dan Kaesang kala menjadi anak Presiden Joko Widodo.
"Kok nggak dikawal kayak Kaesang dan Gibran waktu bapaknya jadi presiden ya?" sindir netizen.
"Ini nggak ada paspampres yang ngawal? Beda ya sama anak-anak presiden yang sebelumnya, ke mana-mana ada yang ngawal," ujar netizen lain.
Ketika masih menjadi anak presiden, baik Gibran, Kaesang maupun Kahiyang Ayu dan keluarganya mendapat pengawalan khusus dari Paspampres.
Bahkan, Gibran dan Bobby Nasution menantu Jokowi tetap mendapat pengawalan Paspampres ketika mereka telah menjabat sebagai Wali Kota.
Baca Juga: Foto: Bahlil Umumkan Pengurus Baru Golkar, Tak Ada Nama Gibran dan Jokowi
Komandan Paspampres Agus Subianto menyebut bahwa Gibran dan Bobby tetap mendapat pengawalan karena statusnya adalah keluarga presiden.