Tak Senasib Nina Agustina Anak Da'i Bachtiar, Harta Lucky Hakim Malah Menyusut usai Menjabat

Rabu, 06 November 2024 | 15:07 WIB
Tak Senasib Nina Agustina Anak Da'i Bachtiar, Harta Lucky Hakim Malah Menyusut usai Menjabat
Lucky Hakim di Mabes Polri untuk memberi kesaksian tentang Pondok Pesantren Al Zaytun, Jumat (14/7/2023). [Suara.com/Tiara Rosana]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Momen Calon Bupati Indramayu Nina Agustina memarahi seorang warga saat berkampanye tak henti diperbincangkan.

Pasalnya selain menuding warga tersebut sebagai tim sukses paslon saingannya di Pilkada Indramayu, Nina juga sempat membawa-bawa nama ayahnya, eks Kapolri Da'i Bachtiar.

Nina Agustina menuduh warga sebagai timses Lucky Hakim sampai membawa-bawa Da'i Bachtiar. (TikTok/@mdinewstv)
Nina Agustina menuduh warga sebagai timses Lucky Hakim sampai membawa-bawa Da'i Bachtiar. (TikTok/@mdinewstv)

"Saya dicegat sama orangnya Lucky Hakim," kata Nina sambil menunjuk-nunjuk salah seorang warga, seperti dikutip pada Rabu (6/11/2024). "Kamu KTP-nya mana? Saya anaknya Da'i Bachtiar!"

Tak pelak sosok Nina sampai Lucky ikut menuai sorotan publik, apalagi bila mempertimbangkan hubungan mereka yang memburuk setelah memenangkan Pilkada Indramayu 2021.

Baca Juga: Alasan Lucky Hakim Mundur Jadi Wakil Nina Agustina, Kini Bersaing di Indramayu sampai 'Seret' Da'i Bachtiar

Kekayaan Lucky Hakim

Sebagai informasi, Lucky Hakim adalah aktor sekaligus politisi yang pernah menjadi Wakil Bupati Indramayu pada tahun 2021, tetapi memutuskan untuk mengundurkan diri pada 2023.

Namun walau menjabat sebagai orang nomor 2 di Indramayu, harta kekayaan Lucky malah menyusut. Dikutip dari LHKPN KPK, Lucky mengaku memiliki harta kekayaan sebesar Rp12,28 miliar saat mendaftar pada tahun 2020.

Lalu kekayaannya pada tahun 2021 berkurang menjadi Rp11,78 miliar, dan kembali menyusut menjadi Rp10,71 miliar pada tahun 2022. Angka yang sama kembali dilaporkan Lucky saat mencalonkan diri di Pilkada Indramayu 2024-2029.

Perkara penurunan harta kekayaannya ini juga pernah diceritakan Lucky dalam podcast-nya bersama Bintang Emon.

Baca Juga: Beda Latar Belakang Nina Agustina Vs Lucky Hakim, Ada yang Ngaku Bukan Anak Jenderal

"Satu-satunya di Indonesia, pejabat yang menjabat selama satu tahun lebih dan menjadi lebih miskin itu ada namanya orang, satu, yaitu Lucky Hakim. Saya menjadi lebih miskin Rp1 miliar, bisa dicari," kata Lucky di akun TikTok @/jurnalis_turu.

Dalam kesempatan yang sama, Lucky sempat menyentil Nina yang menjadi salah satu bupati terkaya di Jawa Barat. Ironisnya, Kabupaten Indramayu adalah salah satu kabupaten dengan rakyat termiskin di Jawa Barat.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI