Suara.com - Biaya pendidikan tinggi di Indonesia tidaklah murah, apalagi kuliah kedokteran. Jurusan Kedokteran terkenal dengan biaya kuliah yang tinggi, mulai dari biaya masuk, UKT, hingga biaya lainnya. Namun, jangan menyerah, karena ternyata ada beberapa perguruan tinggi negeri (PTN) di Indonesia yang menawarkan biaya kuliah kedokteran termurah, bahkan gratis! Nah, beberapa PTN ini bisa jadi alternatif untuk mewujudkan impianmu menjadi seorang dokter.
Biaya kuliah di Indonesia saat ini menerapkan system UKT (Uang Kuliah Tunggal). Sistem tersebut diberlakukan sejak 2013. Tertuang dalam Permendikbud No. 55 Tahun 2013 pasal 1 ayat 3, menjelaskan bahwa setiap mahasiswa membayar UKT per semester. Program UKT merupakan sistem penentuan pembayaran mahasiswa di Perguruan Tinggi Negeri (PTN) di awal semester. Sistem UKT menganut subsidi silang, yaitu membayar sesuai kemampuan ekonomi siswa.
Berikut pengelompokan UKT di perguruan tinggi negeri berdasarkan gaji orang tua:
Kelompok 1. Interval gaji orang tua kurang dari Rp2.000.000, besaran UKT Rp500.000.
Kelompok 2. Interval gaji orang tua antara Rp2.000.001 - Rp3.000.000, besaran UKT Rp1.000.000.
Kelompok 3. Interval gaji orang tua antara Rp3.000.001 - Rp4.000.000, besaran UKT Rp1.500.000.
Kelompok 4. Interval gaji orang tua antara Rp5.000.001 - Rp6.000.000, besaran UKT Rp2.500.000.
Kelompok 5. Interval gaji orang tua antara Rp7.000.001 - Rp8.000.000, besaran UKT Rp3.500.000.
Kelompok 6. Interval gaji orang tua antara Rp8.000.001 - Rp9.000.000, besaran UKT Rp4.500.000.
Kelompok 7. Interval gaji orang tua antara Rp9.000.001 - Rp10.000.000, besaran UKT Rp5.500.000.
Kelompok 8. Interval gaji orang tua antara Rp10.000.001 - Rp11.000.000, besaran UKT RpRp6.500.000.
Kelompok 9. Interval gaji orang tua antara Rp11.000.001 - Rp12.000.000, besaran UKT Rp7.500.000.
Kelompok 10. Interval gaji orang tua lebih dari Rp12.000.001, besaran UKT Rp8.500.000
Besaran kelompok UKT tersebut berupakan standar yang ditentukan oleh Undang-undang, setiap kampus negeri diberi keleluasaan untuk menetapkan UKT sendiri. Berikut UKT dari 5 kampus negeri yang memiliki jurusan kedokteran. Biaya kuliah kedokteran termurah di Indonesia bisa dilihat dari daftar berikut:
1. Universitas Andalas (UNAND)
Kelompok 1, biaya UKT Rp500.000
Kelompok 2, biaya UKT Rp1.000.000
Kelompok 3, biaya UKT Rp3.300.000
Kelompok 4, biaya UKT Rp5.500.000
Kelompok 5, biaya UKT Rp7.700.000
Kelompok 6, biaya UKT Rp10.000.000
Kelompok 7, biaya UKT Rp12.000.000
2. Universitas Padjajaran (UNPAD)
Kelompok 1, biaya UKT Rp500.000
Kelompok 2, biaya UKT Rp1.000.000
Kelompok 3, biaya UKT Rp2.500.000
Kelompok 4, biaya UKT Rp12.000.000
Kelompok 5, biaya UKT Rp15.000.000
Baca Juga: Daftar 15 PTN Terbaik di Indonesia Versi THE WUR 2025, UI Nomor 1?
3. Universitas Jenderal Soedirman (Unsoed)