Suara.com - Buat kamu yang sedang bingung menentukan jurusan kuliah yang tepat, Sekolah Kedinasan mungkin bisa menjadi pilihan yang sangat menarik. Terlebih, jika kamu bercita-cita menjadi PNS atau Pegawai Negeri Sipil, karena beberapa Sekolah Kedinasan memberi jaminan pekerjaan sebagai PNS setelah lulus. Ini tentu sangat menguntungkan bagi kamu yang menginginkan stabilitas kerja dan masa depan yang cerah.
Sekolah Kedinasan merupakan perguruan tinggi yang didirikan oleh pemerintah, baik di lembaga, badan, maupun kementerian tertentu. Lulusan dari sekolah-sekolah ini umumnya secara otomatis diangkat sebagai PNS di instansi terkait.
Tidak hanya memberikan jaminan karier, Sekolah Kedinasan juga umumnya tidak membebankan biaya pendidikan. Beberapa instansi bahkan memberikan uang saku kepada para mahasiswanya. Dengan berbagai keuntungan ini, tidak mengherankan kalau banyak calon mahasiswa yang tergiur untuk mendaftar di Sekolah Kedinasan.
Ingin melanjutkan studi di sekolah kedinasan dan menjadi PNS? Berikut daftar sekolah kedinasan yang menawarkan peluang langsung menjadi PNS.
Baca Juga: Begini Cara Download Sertifikat SKD CPNS
Daftar Sekolah Kedinasan Langsung Jadi PNS
1. Institut Pemerintahan Dalam Negeri (IPDN)
IPDN adalah salah satu pilihan sekolah kedinasan yang dapat dipertimbangkan. Semua jurusan di IPDN adalah program D4, yang terbagi ke dalam tiga fakultas: Fakultas Hukum Tata Kelola Pemerintahan, Fakultas Manajemen Pemerintahan, dan Fakultas Politik Pemerintahan. Lulusan IPDN siap bekerja sebagai PNS di pemerintahan pusat maupun daerah, dengan karier yang dimulai dari staf hingga berpotensi menjadi gubernur.
2. Politeknik Keuangan Negara STAN
Berdasarkan laman resminya, PKN STAN menawarkan 9 program studi terakreditasi B. Program-program populer antara lain D-III Akuntansi, D-III Pajak, D-III Kepabeanan dan Cukai, serta D-IV Manajemen Keuangan Negara. Mahasiswa di PKN STAN tidak dikenakan biaya kuliah dan setelah lulus dijamin diangkat menjadi PNS di berbagai instansi keuangan seperti Kemenkeu dan Direktorat Jenderal Pajak.
Baca Juga: Menelisik Perilaku Aparatur Sipil Negara dalam Menyikapi Diri Terhadap Pilkada
3. Politeknik Ilmu Pemasyarakatan (Poltekip) dan Politeknik Imigrasi (Poltekim)
Poltekip fokus pada bidang pemasyarakatan, sementara Poltekim mengkhususkan diri dalam keimigrasian. Keduanya berada di bawah Kementerian Hukum dan HAM. Lulusan Poltekim dapat langsung bekerja di Direktorat Jenderal Imigrasi sebagai Analis Keimigrasian, sedangkan lulusan Poltekip akan ditempatkan di Ditjen Pemasyarakatan sebagai Penelaah Status Warga Binaan Pemasyarakatan atau Analis Pemasyarakatan.
4. Sekolah Kedinasan Kementerian Perhubungan
Kementerian Perhubungan memiliki daya tampung besar dengan 21 sekolah kedinasan, seperti Politeknik Transportasi Darat Indonesia (PTDI-STTD) dan Sekolah Tinggi Ilmu Pelayaran (STIP). Lulusan sekolah-sekolah ini bisa diangkat menjadi PNS di Kemenhub dan dapat ditempatkan di berbagai daerah.
5. Politeknik Statistik (STIS)
STIS menawarkan dua jurusan, yakni Statistika (Ekonomi dan Sosial-Kependudukan) dan Komputasi Statistik, yang keduanya terakreditasi B. Mahasiswa STIS berstatus ikatan dinas dengan Badan Pusat Statistik, sehingga setelah lulus diangkat menjadi CPNS dan dapat ditempatkan di seluruh unit kerja BPS di berbagai wilayah Indonesia.
6. Sekolah Tinggi Intelijen Negara (STIN)
STIN memiliki dua jurusan: Agen dan Analisis Intelijen Negara. Mahasiswa di STIN mendapatkan pendidikan tanpa biaya, serta asrama, konsumsi, dan seragam. Setelah lulus, mereka langsung diangkat menjadi PNS untuk bekerja di Badan Intelijen Negara (BIN).
7. Sekolah Tinggi Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (STMKG)
STMKG menyediakan empat program studi, yaitu Meteorologi, Klimatologi, Geofisika, dan Instrumentasi, dengan jenjang D-IV yang berlangsung empat tahun. Lulusan STMKG menjadi PNS di Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) sesuai jurusannya masing-masing.
8. Politeknik Siber dan Sandi Negara (Poltek SSN)
Poltek SSN menawarkan tiga program studi Diploma IV: Rekayasa Keamanan Siber, Rekayasa Kriptografi, dan Rekayasa Perangkat Keras Kriptografi, yang harus ditempuh dalam delapan semester atau empat tahun. Lulusan Poltek SSN bisa diangkat menjadi CPNS di Badan Siber dan Sandi Negara atau instansi pemerintah lainnya sesuai formasi yang tersedia.
Itulah 8 Sekolah Kedinasan yang memungkinkan lulusannya direkrut langsung untuk menjadi PNS. Kamu tertarik mendaftar?
Kontributor : Rishna Maulina Pratama