Dukung Bakat Musik Anak Lewat Kompetisi, Apa yang Harus Diperhatikan?

Vania Rossa Suara.Com
Senin, 28 Oktober 2024 | 23:55 WIB
Dukung Bakat Musik Anak Lewat Kompetisi, Apa yang Harus Diperhatikan?
Rhapsodie Indonesia Piano Competition (RIPC) 2024. (Dok. Fase Event)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Memiliki anak dengan bakat musik adalah anugerah yang luar biasa. Sebagai orang tua, kita memiliki peran penting dalam mengasah dan mengembangkan bakat tersebut. Lalu, bagaimana cara mendukung bakat musik anak?

Salah satu caranya adalah dengan mengikutsertakan anak dalam kompetisi musik. Lewat kompetisi musik, anak dapat meningkatkan kepercayaan diri dalam menampilkan kemampuannya. Tak hanya itu, kompetisi musik juga memberikan motivasi, semangat, serta kesempatan bagi anak untuk belajar dari pengalaman, baik itu menang maupun kalah.

Lebih dari sekadar berlomba, kompetisi musik juga bisa jadi ajang yang baik untuk bertemu dengan musisi lainnya dan menjalin relasi. Ditambah, jika anak mendapatkan penghargaan dalam kompetisi, maka itu dapat menjadi dorongan semangat yang besar bagi anak untuk terus berkarya.

Salah satu kompetisi musik yang baru saja berlangsung adalah Rhapsodie Indonesia Piano Competition (RIPC) 2024. Digelar di Indonesia Convention Exhibition (ICE), BSD, ini merupakan salah satu ajang kompetisi piano terbesar di Indonesia yang menarik perhatian ribuan pianis muda berbakat. Total ada 7,000 orang yang hadir di acara RIPC Vol.1 dan RIPC Vol.2 yang terdiri dari orang tua, penonton, serta para peserta yang bersaing memperebutkan gelar juara serta kesempatan tampil di panggung internasional.

Baca Juga: Gali Potensi Anak, Tya Ariestya Bebaskan Putranya Untuk Pilih Minat dan Hobi

RIPC tahun ini menghadirkan konsep yang terinspirasi dari dua negara destinasi pemenang: Singapore dan Korea, di mana para pemenang kompetisi ini, dari peringkat 1 hingga 6, akan mendapatkan kesempatan untuk berpartisipasi dalam empat ajang internasional
bergengsi, yakni Beijing Open Competition, Bangkok International Piano Competition, Korean Music Festival 2025 dan Singapore Golden Lion Award International Music Arts Festival 2025. Kesempatan ini adalah kali pertama kompetisi piano di Indonesia menawarkan jalur kualifikasi langsung ke empat event musik besar dunia.

RIPC 2024 diselenggarakan oleh Fase Event, yang sejak pendiriannya di tahun 2013 telah berkomitmen untuk mendukung dunia pendidikan musik di Indonesia. Fase Event memulai langkahnya di industri musik dengan fokus pada penyelenggaraan acara-acara yang netral.

Menurut Jessica Gianina, sang founder, sejak berdiri pertama kali, Fase Event telah menangani ratusan acara musik di seluruh Indonesia. Acara pertamanya adalah “Indonesia Piano Competition” di Medan. Dan pencapaian terbesarnya adalah penyelenggaraan “Rhapsodie Music Festival”, yang mencakup berbagai kompetisi musik seperti choir, marching band, vokal, dan piano.

Tidak hanya di tingkat nasional, Fase Event juga memperluas jangkauannya dengan berpartner dengan Federation of International Music Organizer (FIMO) untuk menyelenggarakan acara-acara khususnya di tingkat internasional. Melihat antusiasme dan perkembangan jumlah peserta yang terus meningkat dari tahun ke tahun, Jessica menyatakan bahwa musik menjadi salah satu aktivitas nonakademis yang diminati oleh banyak orang tua untuk anak-anak mereka.

"Kami ingin membantu semakin banyak anak-anak Indonesia yang belajar musik agar memiliki panggung yang proper untuk tampil, yang menjadi sarana bagi mereka untuk berkompetisi, tampil dalam konser, dan bahkan mencapai tingkat internasional," jelas Jessica.

Baca Juga: 5 Langkah Sederhana untuk Menemukan Bakat Tersembunyi Anak

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI