Suara.com - Baim Wong membawa-bawa keluarga Paula Verhoeven dalam masalah rumah tangganya yang sedang di ujung tanduk. Lewat konferensi pers, Baim sempat mengungkit jasanya menafkahi orangtua Paula dan memberikan kerja ke adik-adik iparnya.
"Kalau saya pelit, bagaimana mungkin saya menafkahi keluarga dia? Adiknya kita pekerjakan di sini, adik yang satu lagi juga saya menyiasati untuk buat YouTube tanpa saya mengambil uang sama sekali," tutur Baim pada Selasa (8/10/2024).
Walau tak menyebutkan nama, tampaknya Baim bermaksud menyentil Chelzea Verhoeven yang juga menjadi content creator bersama suaminya, serta Mizheel Verhoeven yang sempat bekerja sebagai Finance di perusahaan Baim, Tiger Wong Entertainment.
Paula juga tampak memuji Mie Bangladesh itu saat adiknya yang lain, Chelzea, membuat konten Instagram Story.
"Mau cobain Mie Bangladesh favoritnya Kak Paula," kata Chelzea, bahkan sempat menirukan cara Paula mempromosikan menu utama di tempat usaha baru Mizheel.
"Enak banget ah, mau nambah lagi," celetuk Paula yang memang tampak menikmati olahan mi instan tersebut.
Lantas apakah hal ini berarti Mizheel sudah tidak lagi bekerja untuk Baim? Sayangnya belum terungkap nasib pekerjaan Mizheel di Tiger Wong Entertainment sekarang, walau Mizheel mengaku masih bekerja sebagai karyawan perusahaan Baim di akun LinkedIn-nya.