Dilengkapi TV dan AC, Penampakan Tenda Tempat Menteri Menginap di Magelang Jadi Pro Kontra

Jum'at, 25 Oktober 2024 | 10:18 WIB
Dilengkapi TV dan AC, Penampakan Tenda Tempat Menteri Menginap di Magelang Jadi Pro Kontra
Penampakan Tenda Tempat Menteri Menginap di Magelang (TikTok)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Para menteri, wakil menteri, dan utusan khusus Presiden Kabinet Merah Putih tengah menjalani pembekalan di kompleks Akademi Militer (Akmil) Magelang, Jawa Tengah. Mereka bertolak dari Jakarta menuju Magelang dengan pesawat Hercules pada Kamis (24/10/2024). 

Mereka menginap di tenda yang sudah dipersiapkan. Namun, fasilitas mewah di dalam tenda tempat menginap para menteri menuai pro kontra di kalangan publik.

Penampakan tempat menginap para menteri kabinet itu viral di media sosial, salah satunya diunggah di platform X.

Dalam video yang beredar, tempat menginap para menteri, wakil menteri, dan utusan khusus itu dilengkapi dengan dua air conditioner (AC) yang diletakkan pada bagian ruang depan dan kamar tidur.

Baca Juga: Ini Kegunaan Dan Spesifikasi Pesawat Pesawat C-130J Super Hercules yang Mengangkut Para Menteri

Selain AC, ada dua buah TV LED di bagian ruangan depan dan kamar tidur. Tak hanya itu, setrika uap juga sudah disiapkan di kamar tidur dengan ranjang berukuran queen tersebut.

Penampakan Tenda Tempat Menteri Menginap di Magelang (X)
Penampakan Tenda Tempat Menteri Menginap di Magelang (X)

Kamar tidur yang berada di dalam tenda itu juga dilengkapi dengan sofa empuk di sudut ruangan. Berdasarkan informasi dari video, semua perlengkapan yang berada di dalam tenda tersebut baru.

Ketika masuk lebih dalam lagi, tenda itu juga dilengkapi dengan sebuah kulkas, dispenser, dan lemari pakaian, dan kamar mandi.

Sementara itu, dalam unggahan video akun TikTok @/mayted14, tempat menginap para menteri Kabinet Merah Putih itu tampak berwarna hijau army jika dilihat dari luar.

Dalam lahan tersebut ada banyak tenda berjejer yang digunakan para menteri, wakil menteri, dan utusan khusus menginap selama mengikuti pembekalan di Akmil Magelang. Di luar tenda terdapat sejumlah tanaman kecil yang terletak dalam pot-pot yang tersusun rapi.

Baca Juga: Riwayat Pendidikan Nusron Wahid, Menteri ATR Tak Berhenti Zikir Saat Naik Hercules

Namun, penampakan tenda tempat para menteri menginap itu ternyata menimbulkan pro dan kontra di kalangan publik. Ada yang menilai fasilitas tersebut sudah sesuai, tetapi ada pula yang kontra.

"anjir gw kira bakal di barak, ternyata glamping," tulis salah seorang warganet.

"minimal speknya tenda haji lah gw kiranya, ternyata glamping," ujar warganet.

"yg pada komen lah ada ac, lah kirain di barak, lah kirain tenda haji.. ini menteri ya kawan kawan, bukan taruna, dibikin pelatihan aja udah bagus buat evaluasi. lagian ga semua menteri masih muda," timpal warganet lain.

"yg bilang tendanya mewah kirain kayak tenda pramuka, gini ya gess mereka itu hampir rata2 sudah usia, jd mereka jg harus nyaman dengan tubuhnya ini pembekalan bukan penyiksaan oke," komentar warganet.

"kukira kayak tenda militer, ternyata ala glamping di puncak," tulis warganet.

"yang bilang ini glamping, pls dah itu kan buat menteri bukan buat anak sekolahan hadeh," imbuh yang lain menimpali.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI