6 Fakta Zita Anjani, Anak Zulhas Diangkat Jadi Utusan Khusus Bidang Pariwisata

Selasa, 22 Oktober 2024 | 14:00 WIB
6 Fakta Zita Anjani, Anak Zulhas Diangkat Jadi Utusan Khusus Bidang Pariwisata
Zita Anjani (Instagram/zitaanjani)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Presiden Prabowo Subianto resmi melatik tujuh orang sebagai Utusan Khusus Presiden di Istana Negara pada Selasa (22/10/2024).

Di antara ketujuh orang yang hari ini dilantik oleh Prabowo Subianto, ada sosok Zita Anjani. Ia ditunjuk menjadi Utusan Presiden Bidang Pariwisata.

Berikut adalah 6 fakta mengenai Zita Anjani yang baru saja dilantik sebagai Utusan Presiden Bidang Pariwisata.

Zita Anjani (Instagram/zitaanjani)
Zita Anjani (Instagram/zitaanjani)

1. Anak Zulkifli Hasan

Zita Anjani merupakan putri kedua dari Ketua Umum Partai Amanat Nasional (Ketum PAN) Zulkifli Hasan. Sang ibu bernama Soraya Zulkifli Hasan.

Adik Futri Zulya Savitri alias Putri Zulhas ini lahir di Jakarta pada 12 Maret 1990, artinya saat ini Zita Anjani sudah berusia 34 tahun.

2. Suami Calon Bupati Lampung Selatan

Zita Anjani menikah dengan Radityo Egi Pratama sejak 2012. Sang suami merupakan salah satu kandidat Bupati Lampung Selatan pada Pilkada 2024.

Tak hanya berkecimpung di dunia politik, suami Zita Anjani itu juga merupakan seorang pengusaha muda dan penggiat pendidikan di Indonesia.

Baca Juga: Dampingi Raffi Ahmad Dilantik Jadi Utusan Khusus Presiden, Kebaya Nagita Slavina Disorot: Nah Gini Dong

3. Lulusan Kampus Luar Negeri

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI