8 Istana Kepresidenan di Indonesia dan Fungsinya Masing-Masing, Terbaru Istana Garuda di IKN

Vania Rossa Suara.Com
Sabtu, 19 Oktober 2024 | 07:05 WIB
8 Istana Kepresidenan di Indonesia dan Fungsinya Masing-Masing, Terbaru Istana Garuda di IKN
Istana Kepresidenan di Indonesia (IG/@matanajwa)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Satu kompleks dengan Istana Negara, Istana Merdeka juga terletak di Jalan Merdeka Utara, Jakarta. Pembangunan Istana Merdeka dilakukan pada tahun 1873 di bawah Gubernur Jenderal James Lindon. Pembangunan gedung ini didasari atas keinginan gubernur untuk membangun istana yang berdekatan dengan Hotel Rijswikjk yang menghadap ke Lapangan Monas.

Pembangunan Istana Merdeka selesai pada tahun 1879 pada masa pemerintahan Gubernur Jenderal Johan Willem van Landsberge dan diperkirakan menghabiskan dana sebesar 360.000 gulden. Gedung itu kemudian digunakan sebagai tempat tinggal resmi gubernur selain kediaman lainnya di Bogor.

Meski memiliki fungsi utama sebagai tempat tinggal resmi dan kantor presiden, mamun hanya Soekarno dan Gus Dur yang pernah tinggal di sini selama menjabat. Meski begitu, Presiden Jokowi juga pernah tinggal di sini, namun hanya sesaat sebelum akhirnya pindah ke istana Bogor.

3. Istana Bogor

Istana Bogor terletak di Jalan Ir H Juanda, Kota Bogor, Jawa Barat, terletak sekitar 60 kilometer dari Jakarta. Gedung ini berdiri di atas tanah seluas 28,86 hektar dengan ketinggian 290 meter dari permukaan laut.

Pembangunan Istana Bogor bermula dari perjalanan Gubernur Jenderal van Imhoff dalam mencari lokasi peristirahatan pada tanggal 10 Agustus 1744. Van Imhoff lantas menemukan sebuah tempat yang baik dan berudara sangat sejuk di Kampong Baroe. Ia pun memutuskan untuk membangun sebuah pesanggrahan yang diberi naman Buiten Zorg (bebas masalah).

Istana Bogor baru selesai dibangun pada masa kekuasan Gubernur Jenderal Charles Ferdinand Pahud de Montager dengan banyak perombakan dari desain. Adanya Kebun Raya Bogor sendiri muncul dari ide Prof. Caspar George Carl Reinwardt, yang mana pada tahun 1816 resmi diangkat menjadi Direktur Pertanian, Seni, dan Pendidikan untuk Pulau Jawa.

Setelah melakukan serangkaian penelitian, ia kemudian mengumpulkan berbagai jenis tanaman di kebun raya di area halaman istana Bogor. Pada masa kepemimpinan Soekarno, Istana Bogor banyak diisi dengan karya seni yang bernilai tinggi, seperti patung Presiden Yugoslavia, Josef Broz Tirto, dan lain sebagainya.

4. Istana Cipanas

Baca Juga: Istana Bersolek Sambut Presiden Prabowo: Lantai Dipoles, Tembok Dicat, Jalan Dan Taman Dibersihkan

Istana Presiden RI juga ada di Cipanas, tepatnya terletak di kaki Gunung Gede. Istana Cipanas mempunyai suasana alam yang sangat sejuk dan jauh dari keramaian. Bahkan Presiden Pertama RI Soekarno menjadikan istana ini untuk mencari inspirasi pidatonya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI