Sering Dianggap Sama, Ini Perbedaan Istana Negara dan Istana Merdeka: Lokasi, Fungsi, dan Sejarah

Vania Rossa Suara.Com
Jum'at, 18 Oktober 2024 | 18:20 WIB
Sering Dianggap Sama, Ini Perbedaan Istana Negara dan Istana Merdeka: Lokasi, Fungsi, dan Sejarah
Kolase Istana Negara dan Istana Merdeka (Setneg RI)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News
  • Tempat acara resmi jamuan makan malam tamu kenegaraan
  • Tempat acara malam kesenian dengan menampilkan sejumlah pertunjukan kesenian tradisional Indonesia dari berbagai daerah, dengan beberapa tema, dekorasi, hingga interior yang bervariasi.

Berbeda dengan Istana Negara, Istana Merdeka adalah tempat tinggal Presiden RI. Istana Merdeka ditempati pertama kali oleh Presiden RI Soekarno dan keluarga yang tiba di Jakarta dari Yogyakarta Pada 28 Desember 1949. Namun sebelumnya, Istana Merdeka pernah dihuni juga oleh:

  • Dr. Hubertus J. Van Mook Gubernur Jenderal
  • Dr.LMJ Beel, Wakil Tinggi Mahkota

Tak hanya itu, Presiden Republik Indonesia lainnya yang juga pernah menempati Istana Merdeka sebagai tempat tinggal resminya adalah:

  1. Presiden RI Abdurrahman Wahid (Presiden Keempat)
  2. Presiden RI Joko Widodo (Presiden Ketujuh).

3. Perbedaan Sejarah

Istana Negara pada awalnya dibangun pada 1796 oleh salah satu pengusaha Belanda, Jacob Andries van Braam, yang digunakan sebagai tempat tinggal pribadi. Kemudian di tahun 1820, gedung ini diakuisisi oleh pemerintah kolonial Belanda dan beralih fungsi sebagai rumah resmi Gubernur Jenderal Hindia Belanda. Setelah kemerdekaan, bangunan bewarna putih ini digunakan oleh pemerintah Republik Indonesia dan berganti nama menjadi Istana Negara.

Sementara itu, Istana Merdeka dibangun pada tahun 1873 dan selesai tahun 1879 dengan nama Istana Gambir. Bangunan satu ini pada awlanya dibangun untuk menggantikan Istana Rijswijk (sekarang jadi Istana Negara) sebagai kediaman Gubernur Jenderal Hindia Belanda.

Setelah kemerdekaan Indonesia, istana tersebut menjadi salah satu pusat pemerintahan RI yang baru dan dinamakan Istana Merdeka. Bangunan ini melambangkan kemerdekaan bangsa Indonesia dan menjadi saksi berbagai peristiwa penting dalam sejarah negara Indonesia, termasuk pembacaan Proklamasi Kemerdekaan pada tanggal 17 Agustus 1945.m

Demikian tadi perbedaan Istana Negara dan Istana Merdeka. Meski keduanya sekilas sama, namun terdapat perbedaan lokasi, fungsi dan sejarahnya.

Kontributor : Putri Ayu Nanda Sari

Baca Juga: Suasana Hangat! Momen Langka Jokowi dan Pimpinan MPR Bercengkerama di Ruang Oval

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI