Rumah Prabowo di Hambalang

Berbeda dengan rumahnya di Kertanegara, rumah Prabowo di Hambalang, Bogor sendiri berada di tebing atau perbukitan di Desa Bojong Koneng, Sentul, Bogor. Jalan menuju rumahnya di Hambalang ini juga cukup sulit lantaran medannya yang cukup terjal.
Para tamu yang hadir di rumah Hambalang ini juga diawasi dengan ketat oleh aparat berwajib. Selain harus melapor ke petugas di gerbang paling luar, terkadang para tamu harus memarkirkan mobil mereka di daerah Sentul dan menumpangi bus yang sudah disediakan Prabowo untuk datang ke rumahnya.
Rumah ini pun dilengkapin dengan kebun, helipad, perpustakaan, kolam renang, penangkaran kuda, serta fasilitas lainnya bak vila mewah.
Rumah ini juga merupakan rumah impian Prabowo yang ia bangun untuk dinikmati saat masa pensiunnya. Selain sebagai tempat tinggal, Prabowo juga kerap mengundang para kader untuk hadir di rumah Hambalang-nya sekaligus menggelar pertemuan penting.
Kontributor : Dea Nabila