Deretan Kado Mewah di Anniversary ke-10 Tahun Raffi Ahmad dan Nagita Slavina, Mana Paling Mahal?

Kamis, 17 Oktober 2024 | 14:04 WIB
Deretan Kado Mewah di Anniversary ke-10 Tahun Raffi Ahmad dan Nagita Slavina, Mana Paling Mahal?
Raffi Ahmad dan Nagita Slavina rayakan anniversary pernikahan ke-10 tahun. (Instagram/@raffinagita1717)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Raffi Ahmad dan Nagita Slavina baru merayakan hari anniversary pernikahan mereka yang ke-10 pada Kamis (17/10/2024). Pasangan ini bahkan mendapatkan kejutan dari para sahabat seperti Ariel NOAH hingga Gading Marten, tepat pada tengah malam pergantian hari.

Dilihat di unggahan Instagram-nya, Ariel dan Gading beserta beberapa staf menyerbu masuk ke kamar Raffi dan Nagita untuk mengucapkan selamat sekaligus memberikan hadiah.

Namun tentu saja tidak lengkap merayakan anniversary tanpa memberikan hadiah. Bahkan untuk merayakan anniversary ke-10, Raffi dan Nagita juga mendapatkan 10 kado.

"Happy 1 DEKADE Sayang, Kisah Lestari. 10 Tahun Pernikahan, Dapet 10 Kado," begitulah caption unggahan Raffi dan Nagita di Instagram mereka.

Tentu saja hadiah yang diterima oleh Raffi dan Nagita juga merupakan barang branded dengan harga selangit. Apa sajakah?

1. Sepatu Nike

Hadiah anniversary Nagita Slavina dan Raffi Ahmad: Sepatu Nike. (Instagram/@raffinagita1717)
Hadiah anniversary Nagita Slavina dan Raffi Ahmad: Sepatu Nike. (Instagram/@raffinagita1717)

Raffi tampak memberikan sepatu olahraga bernama Nike W Air Max SNDR dengan warna hyper pink/black-white. Tampaknya Raffi memilihkan sepatu ini karena Nagita yang menyukai warna merah muda.

Dilansir dari situs atmos, sepatu ini dibanderol seharga Rp2,849 juta sepasang. Selain warna merah muda, ada beberapa pilihan warna lain seperti lime green, oranye, sampai biru muda.

2. Topi Chanel Tweed

Baca Juga: Nagita Slavina Dapat Kado Topi Seharga Rp20 Juta saat Anniversary ke-10, Intip Penampakannya

Hadiah anniversary Nagita Slavina dan Raffi Ahmad: Topi Chanel. (Instagram/@raffinagita1717)
Hadiah anniversary Nagita Slavina dan Raffi Ahmad: Topi Chanel. (Instagram/@raffinagita1717)

Raffi juga memilih topi Chanel berwarna merah muda sebagai hadiahnya untuk Nagita. Topi berbahan tweed dengan aksen garis berwarna putih dan hitam itu dibanderol JPY 248.500 atau setara dengan Rp25,75 juta di situs BUYMA.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI