Jangan Sampai Gagal! Kuasai 4 Trik Jitu Menjawab Soal Figural SKD CPNS 2024 Ini

Rabu, 16 Oktober 2024 | 19:32 WIB
Jangan Sampai Gagal! Kuasai 4 Trik Jitu Menjawab Soal Figural SKD CPNS 2024 Ini
Jangan Sampai Gagal! Kuasai 4 Trik Jitu Menjawab Soal Figural SKD CPNS 2024 Ini (freepik)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Badan Kepegawaian Negara (BKN) telah merilis pengumuman terbaru seputar jadwal SKD CPNS 2024. Berdasarkan Pengumuman Nomor: 06/Panpel.BKN/CPNS/X/2024 tentang Jadwal Pelaksanaan SKD CPNS BKN Tahun Anggaran 2024, diketahui bahwa para peserta akan mulai melaksanakan ujian SKD pada 17 Oktober 2024.

Salah satu tes SKD CPNS 2024 yang akan diujikan yaitu Tes Intelegensi Umum atau TIU dalam bentuk figural. TIU figural sendiri adalah bentuk soal dengan tujuan mengukur kemampuan peserta SKD CPNS 2024 dalam melihat perbedaan pada beberapa gambar

Ternyata, soal figural ini menjadi tantangan tersendiri bagi kebanyakan peserta CPNS, terutama bagi mereka yang tidak terbiasa dengan tipe soal ini. Tak perlu khawatir berlebihan, karena ada tips menjawab soal figural SKD CPNS 2024 yang bisa kamu praktekkan.

Mengenal Apa Itu Soal Figural SKD CPNS

Soal figural sendiri merupakan jenis soal yang menguji kemampuan peserta dalam menganalisis hubungan antar gambar. Ada beberapa tipe soal figural yang sering muncul dalam SKD CPNS, di antaranya adalah sebagai berikut:

Baca Juga: Apa yang Harus Dibawa saat Tes SKD CPNS 2024? Catat Dokumen Wajib Ini!

1. Analogi Figural: Tujuan dari soal ini adalah untuk mengukur kemampuan bernalar melalui perbandingan dua gambar yang memiliki hubungan tertentu. Peserta kemudian akan diminta untuk menerapkan konsep hubungan tersebut pada situasi lain yang melibatkan gambar yang berbeda.

2. Ketidaksamaan Figural: Pada soal ini, peserta akan diminta untuk mengidentifikasi perbedaan di antara beberapa gambar yang disajikan. Soal tipe ini akan menguji kepekaan visual peserta dalam melihat detail yang membedakan satu gambar dengan gambar lainnya.

3. Serial Figural: Soal tipe ini mengharuskan peserta untuk menemukan pola hubungan antar gambar yang disajikan secara berurutan. Tujuan dari soal ini adalah untuk mengukur kemampuan dalam melihat pola hubungan dalam bentuk gambar dan memprediksi gambar berikutnya dalam urutan tersebut.

Tips Menjawab Soal Figural SKD CPNS 2024

Ada beberapa tips yang bisa kamu praktekkan untuk menjawab soal figural SKD CPNS 2024 dengan lebih cepat dan tepat. Perhatikan beberapa tips di bawah ini baik-baik:

1. Cari dan temukan pola umum yang ada pada gambar-gambar yang diberikan. Lalu, perhatikan bagaimana bentuk-bentuk berubah, bergerak, atau berulang dalam urutan tertentu. Pola ini bisa saja berupa perubahan ukuran, rotasi, atau pengulangan bentuk.

Baca Juga: Sesi 1 Sampai 4 Tes SKD CPNS 2024 Jam Berapa? Peserta Wajib Datang Lebih Awal!

2. Tips berikutnya, latih visualisasi gambar, karena kemampuan ini sangat penting dalam soal figural. Cobalah untuk membayangkan bagaimana bentuk akan berubah jika diputar, dibalik, atau diperbesar. Latihan visualisasi ini akan sangat membantumu dalam mengenali pola dengan lebih cepat.

3.Sebaiknya jangan terburu-buru saat mengerjakan soal figural, tapi coba analisis gambar satu per satu dan bandingkan perubahan yang terjadi. Dengan menganalisis setiap elemen secara bertahap, tentunya kamu akan lebih mudah menemukan pola atau hubungan antar gambar.

4. Jangan lupa perhatikan waktu! Waktu yang terbatas memang sering menjadi kendala dalam mengerjakan soal figural. Untuk itu, latihlah dirimu dengan soal-soal figural dalam kondisi berjangka waktu supaya terbiasa mengerjakan soal dengan cepat tanpa kehilangan ketelitian.

Yuk, terapkan beberapa tips di atas supaya kamu bisa menghadapi SKD CPNS 2024 dengan baik dan sukses. Tetap semangat, dan jangan lupa untuk terus berlatih soal-soal figural SKD CPNS!

Kontributor : Rishna Maulina Pratama

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI