Suara.com - Gus Miftah menjadi salah satu tokoh yang dipanggil Prabowo Subianto selaku Presiden terpilih RI 2024-2029 ke kediamannya di Kertanegara, Jakarta Selatan pada Selasa (15/10/2024) kemarin. Usai melakukan pertemuan, Gus Miftah mengaku tak akan mengisi posisi wakil menteri di kabinet Prabowo.
Namun Gus Miftah mengaku diminta Prabowo untuk membantu mendorong toleransi umat beragama di Indonesia. "Yang jelas bukan wakil menteri, jadi bapak perintahkan untuk lebih banyak fokus bidang moderasi toleransi dan semacamnya," ujarnya.
Sejak kabar Gus Miftah mendapat tugas dari Prabowo, namanya pun ramai menjadi perbincangan. Tak terkecuali terkait sosok artis yang pernah dibimbingnya jadi mualaf. Siapa saja? Simak penjelasan berikut ini.
1. Deddy Corbuzier

Deddy Corbuzier adalah YouTuber, presenter dan mentalis kondang Indonesia. Dia memutuskan pindah keyakinan dari Katolik ke Islam setelah mengucapkan dua kalimat syahadat pada 21 Juni 2019 dengan bimbingan Gus Miftah yang kini jadi kawan baiknya.
Suami dari Sabrina Chairunnisa ini mengatakan keputusannya untuk jadi mualaf bukan paksaan dari siapa pun. Deddy mengungkap mantap memeluk agama Islam karena mendapat hidayah dan atas keinginan sendiri.
Menurut Deddy, Gus Miftah mengajarinya banyak hal agar jadi pribadi yang lebih baik. Dari situ, Deddy pun tergerak untuk memeluk agama Islam. Menariknya setiap kali Deddy tersandung masalah, nama Gus Miftah selalu terseret.
2. Katty Butterfly

Katty Butterfly adalah DJ asal Thailand yang berkarier di Indonesia. Sama seperti Deddy Corbuzier, Katty juga jadi mualaf yang dibimbing Gus Miftah.
Momen Katty pindah keyakinan dari Budha ke Islam terjadi pada 29 Oktober 2020 setelah mengucapkan dua kalimat syahadat. Dia jadi mualaf bertepatan dengan hari ulang tahunnya ke-32.
Usai jadi mualaf, Katty sering mengunggah foto tampil memakai hijab di akun Instagram pribadinya @dj_kattybutterfly36. Dia bahkan sempat pamer momen belajar baca Al Quran. Namun Katty juga pamer penampilan terbuka ketika tampil sebagai DJ yang membuatnya panen kritik karena statusnya sebagai artis mualaf.
Baca Juga: Profil Isyana Bagoes Oka, Mantan Jurnalis Diisukan Jadi Wakil Menteri di Kabinet Prabowo Subianto
3. Nania Yusuf

Nania Yusuf merupakan penyanyi jebolan 'Indonesian Idol'. Dia berhasil menjadi juara ketiga Indonesian Idol season pertama.