Suara.com - Kebahagiaan tengah menyelimuti keluarga Presiden Joko Widodo alias Jokowi. Sebab Kaesang Pangarep dan Erina Gudono baru saja dikaruniai anak pertama.
Erina Gudono melahirkan putri pertamanya yang bernama Bebingah Sang Tansahayu di RSIA Bunda Menteng, Jakarta pada Selasa (15/10/2024) melalui operasi caesar.
Cucu keenam dari Presiden Joko Widodo alias Jokowi itu pun lahir dalam kondisi yang diketahui sehat dengan berat 3,6 kg dan panjang 50 cm.
"Kami juga sudah memberikan nama, namanya Bebingah Sang Tansahayu, dengan berat 3,4 kg dengan panjang 50 cm," ujar Kaesang saat konferensi pers.
Nama anak Kaesang Pangarep dan Erina Gudono ini pun terbilang unik, tak kalah indah dibanding nama cucu-cucu Jokowi yang lain.
Makna Nama Anak Gibran Rakabuming Raka dan Selvi Ananda

Gibran Rakabuming Raka dan Selvi Ananda menikah sejak 2015. Keduanya kini telah dikaruniai 2 anak bernama Jan Ethes Srinarendra dan La Lembah Manah.
Putra pertamanya lahir pada 10 Maret 2016. Dalam bahasa Jawa, Jan memiliki arti sangat, Ethes berarti cekatan, lalu Sri Narendra berarti pemimpin yang cerdas.
Sementara itu, La Lembah Manah lahir pada 15 November 2019. Nama anak kedua Gibran dan Selvi Ananda ini pun memiliki makna yang tak kalah mendalam.
Baca Juga: Kaesang Pangarep Bantah Isu Erina Gudono Melahirkan di Amerika: Memang dari Awal ...
La diambil dari singkatan "Lembut anakku, luwes anakku, lomo anakku". Kemudian Lembah Manah memiliki makna sifat rendah hati dan lembut.