Berkaca dari Raffi Ahmad, Intip Beda Harga Sewa Helikopter Vs Private Jet

Husna Rahmayunita Suara.Com
Selasa, 15 Oktober 2024 | 07:35 WIB
Berkaca dari Raffi Ahmad, Intip Beda Harga Sewa Helikopter Vs Private Jet
Raffi Ahmad kini gencar untuk ikut bersafari politik dengan rekan-rekannya yang terjun ke dunia politik.
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Tak kalah dari Kaesang Pangarep yang pakai private jet saat ke luar negeri, Raffi Ahmad rela sewa helikopter untuk pergi ke sekolah Rafathar.

Informasi tersebut dibagikan sendiri oleh Raffi Ahmad melalui instagram pribadinya. Ia mengaku lupa ada jadwal kampanye di Banten yang berdekatan dengan janjinya menemani Rafathar lomba di sekolah.

“Gue lupa hari Sabtu ini udah janji sama Rafathar nemenin dia olahraga lari. Di sekolahnya ada pentas olahraga gitu, bapak dan anak. Demi komit sama anaknya, pagi kita naik helikopter jam 7. Ini nyampe Banten jam berapa? 20 menit,” cerita Raffi Ahmad melalui akun Instagram pribadinya.

Lantas, berapa kira-kira uang yang harus dikeluarkan Raffi Ahmad untuk sewa helikopter? Apakah lebih terjangkau dari Private Jet? Berikut ulasannya.

Baca Juga: Raffi Ahmad Kaget Lihat Kondisi Sofa Mahalnya di Rumah Lama, Harganya Dulu Setara Mobil

Harga sewa Helikopter vs Private Jet

Sebenarnya, tidak diketahui secara pasti berapa harga sewa helikopter yang ditumpangi Raffi Ahmad maupun private jet yang dipakai Kaesang ke Amerika. Pasalnya, harga sewa dua kendaraan ini akan disesuaikan dengan tipe kendaraan, jarak tempuh, dan masih banyak lagi.

Akan tetapi, akun Instagram Whitesky Aviation menyebutkan bahwa harga sewa private jet dari Cengkareng diperkirakan mulai dari Rp5,7 juta per 15 menit. Selain itu, ada pula yang mencapai tarif Rp16 juta untuk 45 menit. Bila ingin mencoba yang lebih fantastis, PT Whitesky Aviation menyediakan paket sewa helikopter dengan harga Rp41 juta per jam. Harga sewa ini mungkin naik jika jumlah permintaannya pun meningkat. 

Berbeda dengan harga sewa helikopter Raffi Ahmad yang belum pasti, tarif sewa private jet yang dilakukan oleh Kaesang diperkirakan mencapai USD17.000 atau sekitar Rp260 juta per jam. Tarif ini bisa diketahui secara pasti lantaran tipe private jet yang ditumpangi suami Erina Gudono pun terungkap ke publik, yakni tipe Gulfstream G650.

Melalui unggahan yang sama, Raffi Ahmad menjelaskan bahwa keputusannya menyewa helikopter tersebut demi memenuhi janjinya pada sang anak dan menghindari istrinya cemberut.

Baca Juga: Sampai Kena Tegur, Beda Respons Baim Wong dengan Raffi Ahmad Saat Masakan Istri Tidak Enak

“Buat anak ini. Kalau enggak, ibunya manyun,” ujar Raffi Ahmad.

Kontributor : Hillary Sekar Pawestri

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI