Suara.com - Kedua adik Paula Verhoeven ikut menjadi sorotan di tengah kabar perceraian sang kakak dan Baim Wong. Hal itu berawal dari pernyataan Baim Wong ketika konferensi pers setelah menggugat cerai Paula pada Selasa (8/10/2024).
Diketahui, Baim Wong mengatakan ada salah satu adik iparnya yang bekerja di perusahaan miliknya, Tiger Wong Entertainment. Sementara itu, adik lainnya dibantu untuk membuat kanal YouTube sebagai tambahan penghasilan.
"Kalau saya pelit, bagaimana mungkin saya menafkahi keluarga dia? Adiknya kita pekerjakan di sini, adik yang satu lagi juga saya menyiasati untuk buat YouTube tanpa saya mengambil uang sama sekali," kata Baim Wong dalam jumpa pers pada Selasa (8/10/2024).
Adik Paula yang bekerja di perusahaan Baim Wong adalah Mizheel Verhoeven. Sementara itu, Chelzea Verhoeven ternyata adik Paula yang mengelola sebuah kanal YouTube.
Baca Juga: Pekerjaan Kedua Adik Paula Verhoeven: Ada yang Moncer di Perusahaan Baim Wong
Chelzea Verhoeven mengoperasikan kanal YouTube bersama sang suami. Kanal YouTube bernama Chelzea Nail itu tertulis dibuat pada 2012 silam.
Di kanal YouTube tersebut, Chelzea mengunggah berbagai macam video kesehariannya bersama sang suami dan anak-anaknya.
Anak kedua Eddy Verhoeven ini kerap mengunggah video liburan bersama keluarganya ke berbagai negara. Selain itu, adik ipar Baim Wong ini juga mengunggah video perkembangan anaknya.
Chelzea dan sang suami juga turut memamerkan momen saat ia mengajak kedua orang tuanya liburan keliling 9 negara di Benua Eropa.
Melansir dari situs Socialblade, kanal YouTube dengan lebih dari 1,5 juta subscribers ini diperkirakan mendapatkan penghasilan sekitar Rp264 ribu hingga Rp4 jutaan setiap bulannya.
Baca Juga: Beda Nafkah Bulanan Baim Wong Vs Raffi Ahmad untuk Istri, Siapa yang Lebih Royal?
Apabila diakumulasi, Chelzea dan suaminya bisa meraup sekitar Rp3,2 juta hingga Rp51 juta setiap tahunnya.
Dengan demikian, kanal YouTube Chelzea Nail itu setara dengan 10 kali UMR Jakarta 2024. Diketahui, UMR Jakarta sebesar Rp5.067.381.
Namun, kanal YouTube Chelzea Nail itu terakhir mengunggah video pada 27 September 2023. Artinya, adik Paula Verhoeven ini sudah satu tahun tidak mengunggah video di YouTube.
Video terakhir yang diunggah Chelzea melalui kanal YouTube tersebut, yaitu momen liburan di Jepang bersama suami dan kedua anaknya.