Meski senang, tapi Baim dan Paula merasa malu menerima baju bekas Rafathar itu.
"Gila, segini loh ini. Kok banyak banget ya. Gua malu loh. Apa enggak usah, jangan divideoin ah. Malu gua," celetuk Paula Verhoeven.

Klarifikasi Baim soal Pelit
Saat konferensi pers terkait perceraiannya, Baim Wong tak terima dicap pelit lantaran merasa telah menjalankan kewajiban sebagai suami yakni memberi nafkah.
"Saya jujur selama hidup saya, saya itu baru dibilang pelit sama satu orang, istri saya sendiri," ujar Baim Wong saat jumpa pers pada Selasa (8/10/2024).
"Kalau saya pelit, bagaimana mungkin saya menafkahi keluarga dia, tanggungannya bagi saya,” lanjut Baim Wong.