Suara.com - Isu Raline Shah yang pernah menjadi istri Brian Armstrong belakangan menghebohkan dunia maya. Pasalnya seperti yang diketahui, pemeran Riani dalam film 5 CM begitu tertutup akan kisah asmaranya.
Namun isu dari sumber yang tidak jelas itu langsung dibantah oleh Brian Armstrong sendiri. Lewat X, Brian Armstrong menyebut bahwa ia baru menikah pertama kalinya dengan Angela Meng.
Raline Shah sendiri lewat Instagram juga menepis rumor tersebut. Dalam unggahan terbarunya, ia membagikan foto bersama CEO Coinbase tersebut dan mengucapkan selamat atas pernikahan pertamanya.
Koneksinya dengan Brian Armstrong menjadi bukti lain bahwa Raline Shah memang memiliki jejaring yang tidak main-main.
Tak hanya dengan para pengusaha, Raline Shah juga dikenal pernah berinteraksi dengan beberapa bintang hollywood, berikut adalah beberapa di antaranya.
Raline Shah dengan Tobey Maguire

Jika Anda hanya mengenal Tobey Maguire melalui film Spiderman, lain halnya dengan Raline Shah. Artis berdarah melayu ini bahkan sempat berfoto bersama saat sama-sama menghadiri Cannes Film Festival.
Raline Shah dengan Michelle Yeoh

Pemeran utama dalam film Everything Everywhere All at Once, Michelle Yeoh rupanya juga menjadi salah satu kerabat Raline Shah di dunia hiburan kancah Hollywood.
Dalam caption unggahannya, Raline mengungkapkan bahwa ia sudah mengagumi Michelle Yeoh sejak masih muda.
Raline Shah dengan Uma Thurman

Bintang Hollywood lainnya yang tampaknya memiliki hubungan dekat dengan Raline Shah adalah Uma Thurman. Ia adalah pemain film asal Amerika Serikat sekaligus model ternama. Lagi-lagi, Raline dan Uma bertemu dalam Cannes Film Festival yang rutin diadakan di Prancis.
Baca Juga: Siapa Ayah Raline Shah? Disebut-sebut Tak Mungkin Sembarangan Pilih Menantu
Raline Shah dengan Andrew Garfield

Tak hanya Tobey, Raline Shah juga sempat mengabadikan momen di red carpet bersama pemeran Spiderman lainnya, yaitu Andrew Garfield.