Suara.com - Video yang menunjukkan seorang emak-emak yang menangis pilu saat bertemu dengan bocah wanita mirip almarhumah anaknya viral di media sosial.
Video viral yang dibagikan oleh akun TikTok @duniapunyacerita_ menunjukkan seorang emak-emak tiba-tiba menangis saat melihat wajah seorang bocah perempuan.
Ternyata, keterangan dalam video viral itu menjelaskan bila wajah bocah yang merupakan putri salah satu pelanggan tersebut mirip dengan anaknya yang sudah meninggal dunia.
Tak kuasa menahan rindu dan kesedihan, ibu itu pun langsung menangis tersedu-sedu. Kemudian ia pun meminta izin untuk memeluk anak tersebut.
Baca Juga: Viral Copet Beraksi di Perayaan HUT TNI Ke-79, Publik Soroti Nyalinya
Orang tua bocah tersebut nampaknya memahami perasaan sang ibu, ia pun mengiyakan permintaan ibu tersebut untuk memeluk anaknya.
"merindukan seseorang yg sudah beda Alam," tulis dalam video tersebut.
Seolah paham dengan perasaan yang dialami ibu tersebut, gadis kecil itu tak menghindarinya dan malah membalas pelukan hangat tersebut hingga membuat sang ibu semakin menangis.
Unggahan itu pun banyak mendapat respon dari netizen yang melihatnya. Banyak yang mengaku ikut merasakan sedih dan terharu melihat tangis pilu ibu tersebut.
"respect buat ibu yg ngasi anaknya buat dipeluk," cuit @1***z.
Baca Juga: Monas Kembali Kinclong Usai Perayaan HUT TNI ke-79, Siapa yang Berjasa di Baliknya?
"siapa yang naruh jatuh tempo spaylater di sini," timpal @Ra***as.
"Ga enak tau nangis sambil berak," ungkap @il***ya.
"sang anak: aku tetap anakmu ibu, aku hanya reinkarnasi, tpi aku gmau blg klo ini aku, krna Tuhan melarang dan menempati takdirku di ibu yang lain (emoji senyum)," kata akun @K***IN.
"mungkin ini salah satu alasan Allah menciptakan wajah kita sama dengan orang lain. supaya kita bisa mengobati rasa rindu kita kepada orang yg sudah lebih dulu pergi menghadap sang illahi.," imbuh @vi***08.
Kontributor : Mira puspito