Suara.com - Mimpi kuliah di luar negeri dengan biaya yang terjangkau? Kini hal tersebut bukan lagi hal yang mustahil! Banyak sekali beasiswa S1 yang ditawarkan oleh berbagai universitas dan lembaga di seluruh dunia, bahkan beberapa di antaranya sudah bisa didaftarkan sejak kamu masih duduk di bangku SMA.
Ada banyak alasan mengapa kamu sebaiknya mendaftar beasiswa sejak SMA. Salah satunya karena kamu punya waktu lebih banyak untuk mempersiapkan segala sesuatu, mulai dari tes bahasa, dokumen pendukung, hingga esai pribadi. Selain itu, mendaftar beasiswa sejak awal juga akan meningkatkan peluangmu untuk lolos seleksi.
Lalu, apa saja beasiswa S1 luar negeri yang sudah bisa daftar sejak SMA? Berikut daftarnya:
1. MEXT Scholarship, Jepang
Baca Juga: Perjalanan Inspiratif Rifky Bujana Bisri: Dari Anak Driver Ojol ke University of British Columbia
Kementerian Pendidikan, Budaya, Olahraga, Ilmu Pengetahuan dan Teknologi (Monbukagakusho/MEXT) pemerintah Jepang menawarkan beasiswa bagi lulusan sekolah formal tingkat SMA/SMK dan sederajat untuk melanjutkan pendidikan jenjang S-1 di universitas negeri di Jepang.
Penerima beasiswa akan mengikuti sekolah persiapan terlebih dahulu selama satu tahun, di mana kamu akan dibekali dengan pembelajaran bahasa Jepang, termasuk mata pelajaran seperti pelajaran pengetahuan umum Jepang, matematika, dan bahasa Inggris bagi yang memilih bidang studi IPS, serta pelajaran fisika, kimia, dan biologi bagi yang memilih bidang studi IPA. Setelah sekolah persiapan selesai, penerima beasiswa akan mengikuti ujian masuk di universitas negeri yang diinginkan. Perkuliahan menggunakan bahasa Jepang.
Beasiswa yang diberikan mencakup biaya kuliah (termasuk biaya sekolah persiapan), tunjangan hidup sebesar kurang lebih ¥117.000 (Rp12 juta) per bulan, tiket pesawat pergi pulang Indonesia - Jepang, dan bebas biaya pengurusan visa pelajar.
Adapun persyaratannya adalah lulusan sekolah formal tingkat SMA/SMK dan sederajat, serta usia maksimal 24 tahun pada tanggal 1 April 2025 (lahir minimal 2 April 2000). Untuk tautan registrasi online, kamu bisa mengunjungi https://daftar.beasiswamext.com/
2. Beasiswa Indonesia Maju Bergelar
Beasiswa Indonesia Maju (BIM) adalah program beasiswa yang diberikan kepada peserta didik/lulusan yang berprestasi pada bidang akademik dan non-akademik. Salah satu yang ditawarkan oleh BIM adalah program beasiswa bergelar (degree) untuk jenjang S1 dan S2, yang dilaksanakan oleh Pusat Layanan Pembiayaan Pendidikan.
Sasaran BIM bergelar adalah siswa lulusan SMA dan SMK sederajat yang berprestasi baik di ajang atau non-ajang nasional dan internasional. Beasiswa ini ditujukan untuk Warga Negara Indonesia yang telah diterima pada Perguruan Tinggi di dalam negeri atau di luar negeri sesuai dengan skema beasiswa pada program studi yang telah ditetapkan oleh BPPT, dibuktikan dengan LoA Unconditional atau surat tanda diterima tanpa syarat yang masih berlaku sampai dengan masa penandatanganan surat pernyataan sebagai penerima beasiswa.
Jika kamu lolos beasiswa ini, maka kamu berhak mendapatkan dana pendidikan yang terdiri dari dana pendaftaran, SPP, tunjangan buku, bantuan penelitian tesis atau disertasi, bantuan seminar internasional, bantuan publikasi jurnal internasional, serta dana pendukung yang terdiri dari uang transportasi, aplikasi visa/residence permit, asuransi kesehatan, hingga biaya hidup bulanan. Informasi selengkapnya bisa kamu lihat di https://beasiswa.kemdikbud.go.id/
3. Beasiswa NL Scholarship
Pemerintah Belanda membuka kesempatan beasiswa NL Scholarship untuk mahasiswa luar negeri, termasuk Indonesia, untuk mendapat bantuan keuangan di tahun pertama saat kuliah di Belanda. Beasiswa ini menawarkan bantuan keuangan kepada mahasiswa internasional yang berasal dari negara di luar Wilayah Ekonomi Eropa (EEA) di tahun pertama saat kuliah di Belanda. Beasiswa ini menyasar kepada calon mahasiswa sarjana maupun magister, yang ingin berkuliah di universitas riset dan universitas ilmu terapan yang berpartisipasi.
Meskipun beasiswa NL ini bukan termasuk jenis beasiswa fully funded, namun beasiswa ini termasuk yang banyak diincar oleh calon mahasiswa asing karena menawarkan manfaat yang menarik. Beasiswa ini menawarkan bantuan keuangan hingga € 5,000 (Rp. 88 juta) bagi awardee-nya. Beasiswa tersebut diberikan kepada mahasiswa tahun pertama yang mendaftar ke universitas mitra NL Scholarship. Daftar universitas dan cara pendaftarannya sendiri bisa dilihat di https://www.studyinnl.org/finances/nl-scholarship
4. Beasiswa Indonesia Bangkit
Beasiswa ini diperuntukkan bagi Lulusan Satuan Pendidikan Umum dan Keagamaan Jenjang Menengah di bawah binaan Kemenag/Pondok Pesantren/Tenaga Kependidikan pada Satuan Pendidikan Menengah di bawah binaan Kemenag/Lulusan SMA/SMK yang memiliki prestasi tingkat nasional/internasional dan atau MAN Insan Cendekia/Unggul untuk melanjutkan studi pada jenjang S1 pada perguruan tinggi di luar negeri.
Ada dua jalur yang bisa kamu ikuti, yaitu jalur reguler untuk pendaftar yang belum memiliki LOA unconditional atau bukti penerimaan di perguruan tinggi tujuan ketika mendaftar, serta jalur LoA (Letter of Acceptance) bagi pendaftar program beasiswa yang telah memiliki LoA Unconditional atau Surat Penerimaan Tanpa Syarat dari Perguruan Tinggi Tujuan ketika mendaftar.
Adapun komponen beasiswa yang akan kamu terima di antaranya adalah biaya pendidikan (biaya pendaftaran, SPP, dan bantuan penelitian/skripsi), serta biaya pendukung yang mencakup biaya transportasi, asuransi kesehatan, dan biaya hidup bulanan. Penjelasan selengkapnya bisa kamu temukan di Instagram @bib_kemenag.official.
Demikian informasi mengenai beasiswa S1 di luar negeri yang sudah bisa daftar sejak SMA.
Kontributor : Mutaya Saroh