Suara.com - Nama Shawn Corey Carter, atau yang lebih dikenal sebagai Jay Z, baru-baru ini menjadi sorotan publik karena skandal yang melibatkan P Diddy. Berikut adalah penjelasan tentang teori konspirasi Jay Z.
Bersama istrinya, Beyonce, Jay Z sering terlihat dalam lingkup pergaulan P Diddy, bahkan dikabarkan selalu hadir dalam acara-acara seperti White Party atau Freak Off yang digelar oleh Diddy, di mana acara tersebut merupakan ajang pesta seks.
Hal itu membuat Jay Z tak luput dari dugaan bahwa ia terlibat dalam skandal besar P Diddy yang meliputi prostitusi, narkoba, pemerasan, dan kekerasan seksual.
P Diddy sendiri telah ditahan sejak 16 September 2024, dan saat ini berada di penjara MDC Brooklyn tanpa jaminan. Di penjara, ia ditempatkan dalam pengawasan ketat untuk mencegah tindakan bunuh diri.
Jay Z dan Beyonce Menjadi Kaki Tangan P Diddy?
Salah satu teori yang paling ramai dibicarakan adalah keterlibatan Beyonce, istri Jay Z. Selain menjadi teman dekat P Diddy, Beyonce juga dituduh berperan sebagai kaki tangan rapper tersebut.
Konspirasi mengenai Beyonce sebagai kaki tangan P Diddy semakin viral setelah netizen menggali video lama dari pesta White Party yang diadakan Diddy. Dari situ, muncul dugaan bahwa para artis yang hadir di pesta itu adalah orang-orang terdekat P Diddy yang mengetahui kejahatan yang dilakukannya.
Kecurigaan pun mengarah pada Jay Z dan Beyonce, yang dituduh memiliki peran signifikan dalam kejahatan atau pesta seks yang melibatkan P Diddy. Keduanya memang dikenal akrab dengan Diddy, baik sebagai teman maupun rekan kerja.
Jay Z dikenal bersahabat dengan P Diddy, dan Beyonce ikut disebut-sebut setelah penangkapan rapper P Diddy atas tuduhan seperti perdagangan manusia dan pemerasan. Selain itu, pasangan tersebut sering terlihat bersama Diddy dalam berbagai kesempatan.
Baca Juga: Cari Aman, Ini 5 Artis yang Sebut Nama Beyonce Saat Terima Penghargaan
Hal ini memunculkan spekulasi bahwa Jay Z dan Beyonce mungkin terlibat dalam aktivitas Diddy. Beyonce yang dianggap memiliki pengaruh besar di kalangan artis Hollywood semakin memperkuat dugaan tersebut.