Suara.com - Mantan Gubernur Jakarta, Anies Baswedan kembali jadi sorotan publik setelah mengunggah profil LinkedIn di akun Instagramnya. Warganet menyoroti bingkai foto profil bertuliskan #OpentoWork yang biasanya digunakan oleh orang-orang pencari kerja, alias pengangguran.
Seperti diketahui, saat ini warganet menyebut Anies sebagai 'pengacara (pengangguran banyak acara)' karena gagal di pilpres dan tidak bisa ikut pilgub.
Alhasil, warganet pun mencari tahu seberapa kaya Anies meski berstatus pengangguran. Setelah ditelusuri, ternyata meski pengangguran, tetapi Anies memiliki kekayaan fantastis sampai miliaran rupiah.
Menurut Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara (LHKPN), Anies terakhir kali melaporkan total kekayaan pada 30 September 2023 saat ia maju sebagai calon presiden.

Dari data yang masuk di LHKPN, Anies Baswedan diketahui memiliki total kekayaan mencapai RP11.789.358.223 atau Rp 11,7 miliar.
Total kekayaan tersebut berupa tanah dan bangunan, harta bergerak lainnya, alat transportasi dan mesin, kas dan setara kas, surat berharga, serta harta lainnya.
Untuk tanah dan bangunan, Anies memiliki total 5 properti yang berada di Jakarta Selatan, Sleman, dan Ponorogo. Keseluruhan properti tersebut ditaksir bernilai Rp 14.250.188.000.
Kemudian untuk alat transportasi dan mesin, Anies memiliki satu unit mobil Honda Odyssey, motor vespa dan Kawasaki EX250V yang totalnya bernilai Rp550 juta.
Lalu, harta bergerak lainnya bernilai Rp1.537.366.531 dan surat berharga bernilai Rp56.526.000.
Baca Juga: Bukan Sembarang Garis, Ini Makna Mendalam di Balik Background LinkedIn Anies Baswedan
Sementara kekayaan berupa kas dan setara kas senilai Rp1.359.823.360, kemudian harta lainnya sebesar Rp704.164.762.