Koleksi Tanah dan Bangunan Verrell Bramasta: Hartanya Tembus Rp51 M sebelum Jadi Anggota DPR

Nur Khotimah Suara.Com
Senin, 07 Oktober 2024 | 16:16 WIB
Koleksi Tanah dan Bangunan Verrell Bramasta: Hartanya Tembus Rp51 M sebelum Jadi Anggota DPR
Verrell Bramasta dilantik sebagai anggota DPR (Instagram)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Publik kini menagih janji Verrell Bramasta yang akhirnya lolos ke Senayan usai resmi dilantik sebagai anggota DPR RI.

Verrell Bramasta sempat berjanji untuk menyisihkan seluruh gajinya sebagai anggota dewan demi menyejahterakan masyarakat.

Tak heran jika Verrell berani berjanji demikian. Sebab jauh sebelum momen pelantikan DPR RI, harta kekayaan Verrell Bramasta sudah mencapai angka Rp51 miliar, sebagaimana yang ia laporkan ke KPK melalui Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara (LHKPN).

Kekayaan putra Venna Melinda ini mayoritas berasal dari properti tanah dan bangunan yang ia miliki sebagai investasi. Lantas, seperti apa rincian tanah dan bangunan Verrell Bramasta?

Koleksi Tanah dan Bangunan Verrell Bramasta

Anggota DPR terpilih periode 2024-2029 dari PAN Verrell Bramasta tiba di Gedung Nusantara untuk mengikuti pelantikan di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Selasa (1/10/2024). [Suara.com/Alfian Winanto]
Anggota DPR terpilih periode 2024-2029 dari PAN Verrell Bramasta tiba di Gedung Nusantara untuk mengikuti pelantikan di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Selasa (1/10/2024). [Suara.com/Alfian Winanto]

Segelintir pihak menduga bahwa Verrell bisa menikmati kekayaan hingga miliaran Rupiah lantaran privilese yang ia dapatkan sebagai putra aktris senior sekaligus politisi yakni Venna Melinda.

Namun siapa sangka, Verrell punya properti tanah dan bangunan yang seluruhnya merupakan hasil sendiri.

Kader Partai Amanat Nasional (PAN) ini tercatat punya empat unit tanah dan bangunan yang nilainya mencapai Rp40.900.000.000 alias Rp40,9 miliar.

Pertama, mantan pacar Natasha Wilona tersebut memiliki tanah dan bangunan seluas 450 meter persegi/600 meter persegi di Kota Jakarta Selatan Rp12.000.000.000 alias Rp12 miliar.

Baca Juga: Kini Jadi DPR Berharta Rp51 Miliar, Etika Bicara Verrell Bramasta ke Andre Taulany Jadi Omongan

Bukan cuma di Jakarta, Verrell juga membeli beberapa unit tanah dan bangunan seperti di Bogor dengan luas 32 meter persegi /32 meter persegi senilai Rp900.000.000.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI