Suara.com - Kedua mertua Beby Tsabina kini kembali diterpa angin kontroversi usai suaminya, Rizky Natakusumah dilantik sebagai anggota DPR RI periode 2024-2029 pada Selasa (1/10/2024).
Publik mencium adanya praktik politik dinasti dalam keluarga Rizky Natakusumah. Rizky bahkan sampai-sampai menerima gelar 'Kaesang versi Banten.'
"Manifesting Rizki adalah Kaesang versi Pandeglang," bunyi cuitan warganet.
Sang mertua Beby Tsabina yakni Dimyati Natakusumah dan Irna Narulita juga sebelumnya sempat menuai beragam kontroversi terkait karier politik mereka.
Baca Juga: Bukan Harta, Motif Beby Tsabina Mau Dinikahi Rizki Natakusumah Dibongkar Orang Dekat
Harta kekayaan Dimyati Natakusumah dan harta kekayaan Irna Narulita kini akhirnya menjadi informasi yang dicari-cari publik.
Berikut gabungan nominal harta kekayaan mertua Beby Tsabina beserta rinciannya.
Harta kekayaan Dimyati Natakusumah
Ayah Rizky, Achmad Dimyati Natakusumah juga merupakan seorang anggota parlemen.
Achmad Dimyati sempat menjabat anggota DPR RI dari fraksi Partai Keadilan Sejahtera (PKS) sejak tahun 2019 hingga 2024.
Sayangnya, Dimyati sempat diterpa segudang angin kontroversi, salah satunya adalah tudingan kasus dugaan suap Rp1,5 miliar. Kasus tersebut berakhir dengan antiklimaks saat Achmad dinyatakan bebas dari tuduhan.
Baca Juga: Silsilah Keluarga Beby Tsabina, Rela Besanan dengan Terduga Koruptor Hingga Pelaku Pelecehan
Dimyati juga sempat dilaporkan atas kasus pelecehan seksual, sehingga menambah penilaian negatif dari publik.
Terkait harta kekayaan, Dimyati melaporkan nominal harta yang ia miliki ke KPK sebesar Rp15,69 miliar.
Mertua Beby Tsabina ini punya dua unit tanah dan bangunan di Lebak dan Pandeglang. Tak cukup di situ, Dimyati juga menyimpan 7 unit kendaraan bermotor.
Sayangnya, Dimyati berutang sebesar Rp396,49 juta.
Harta kekayaan Irna Narulita
Tudingan praktik politik dinasti pada keluarga Natakusumah makin kuat ketika Irna Narulita berhasil menjabat sebagai Bupati Pandeglang.
Menyusul sang suami, Irna telah melaporkan harta kekayaannya yang berjumlah Rp62.562.624.828 alias Rp62 miliar.
Jumlah tersebut melebihi harta sang suami. Irna juga sempat disorot lantaran harta kekayaannya bertambah dari yang semula Rp48,6 miliar dan bisa bertambah Rp15 miliar dalam kurun waktu dua tahun.
Publik juga syok ketika tahu Rp62 miliar tersebut mayoritas berasal dari 112 unit properti yang dimiliki oleh Irna Narulita.
Adapun kala dijumlahkan, harta Irna Narulita dan sang suami hampir menyentuh angka Rp100 miliar, yakni dalam angka Rp78 milar.
Kontributor : Armand Ilham