Suara.com - Mantan Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan kini menerima label pengangguran sejak dirinya lengser dan gagal dalam Pilpres bahkan tak bisa ikut Pilkada Jakarta.
Kesibukan Anies dipertanyakan lantaran ia tak berhasil memenangkan kontestasi politik Pemilihan Presiden alias Pilpres 2024 bersama Muhaimin Iskandar alias Cak Imin.
Cap pengangguran yang kini melekat pada diri Anies tak membuat dirinya tersinggung. Ia memilih untuk kalem bahkan saat komedian Pandji Pragiwaksono terang-terangan meledek dirinya pengangguran di depan wajahnya.
"Bersama dengan saya adalah pengangguran bernama Anies Baswedan. Kita bertemu dalam situasi yang lebih santai," ledek Pandji Pragiwaksono saat mengundang Anies dalam sebuah konten Youtube-nya.
Anies tak menunjukkan rasa emosi sama sekali dan malah tertawa saat Pandji melontarkan ledekan tersebut.
Suami Fery Farhati Ganis tersebut juga memanfaatkan kesempatan kala itu untuk membagikan kesehariannya kini kepada Pandji.
Pandji ajak Anies jadi kreator konten
Anies Baswedan mengungkap dirinya kini telah mencari berbagai kesempatan karier di berbagai bidang. Bahkan, Anies tak menolak kala Pandji mengajaknya menjadi seorang kreator konten.
Opsi tersebut muncul usai Anies tak mendapat kesempatan untuk ikut berkontestasi dalam Pemilihan Gubernur DKI Jakarta mendatang.
Baca Juga: Menko Airlangga Sebut Program Prakerja Indonesia Ingin Ditiru Negara Lain
Sontak, Anies melihat dirinya akan mempertimbangkan opsi untuk berkarier menjadi kreator konten jika ada kesempatan.