"Hitam biasanya dipakai untuk pernikahan, pesta gala, pemakaman," lanjutnya.

Di akhir unggahan, alumni Universitas Gajah Mada (UGM) ini turut menyentil Kepala Rumah Tangga Kepresidenan dan Protokoler Kepresidenan di era Jokowi.
"Kadang suka bingung 10 tahun ini Kepala Rumah Tangga Kepresidenan, Protokoler Kepresidenan, apa ya diisi orang yang sama katrok ndesonya apa gimana," kata Dokter Tifa.
Unggahan Dokter Tifa ini kemudian viral. Ratusan komentar terpantau telah membanjiri unggahan dokter bernama lengkap Tifauzia Tyassuma tersebut.
"Etika pakai jas yang nempel di badan aja enggak ngerti dan fakta Mulyono enggak bisa jaga etika sebagai kepala negara. Semua aturan, UU, konstitusi ditabrak," ujar warganet.
"Yang di sekeliling juga orang-orang yang enggak ngerti aturan protokoler. Percuma dikasih tahu juga, Jokowi mau-maunya sendiri," timpal warganet.
"Jas abu-abu atau biru kok pakai dasi cokelat? Protokoler urusan outfit pasti bukaan ahli busana alias ngawur serampangan," imbuh warganet lain.
Baca Juga: Dokter Tifa Lulusan Mana? Blak-blakan Sebut Pemilik Akun Fufufafa Psikopat Skizofrenik