Rayyanza Ikut Maraton di Umur 2 Tahun, Ternyata Ini Lho Manfaat Olahraga Lari untuk Anak

Nur Khotimah Suara.Com
Selasa, 01 Oktober 2024 | 19:07 WIB
Rayyanza Ikut Maraton di Umur 2 Tahun, Ternyata Ini Lho Manfaat Olahraga Lari untuk Anak
Rayyanza ikut maraton. (Instagram/tercipungcipung)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Raffi Ahmad baru saja mengikuti event lari maraton di Berlin, Jerman. Berbeda dari event sebelumnya, kali ini Raffi Ahmad juga mengajak serta Nagita Slavina, Rafathar, dan Rayyanza untuk lari maraton.

Event maraton yang diikuti oleh Raffi Ahmad dan keluarga adalah BMW Berlin-Marathon yang diselenggarakan pada 28 September 2024. Acara ini terdiri dari beberapa kelas maraton, termasuk Bambini-Run untuk anak usia 0 - 10 tahun.

Menilik keterangan pada nomor pelari yang dibagikan panitia, Rayyanza tertulis mengikuti lari untuk kelas Bambini-Run. Menurut laman bmw-berlin-marathon.com, panjang lintasan Bambini-Run adalah 200 - 1.000 meter.

Rayyanza terpantau berhasil menyelesaikan lintasan maraton bersama peserta lain. Dilihat dari unggahan Instagram raffinagita1717, Rayyanza terlihat didampingi oleh Sus Rini selama lari.

Baca Juga: Iming-Iming Nagita Slavina agar Rafathar Mau Cuci Baju Sendiri: Kasih Upah Uang Euro Sebesar Ini!

"Ajjahe ikut Marathon kaya Papa Api," bunyi keterangan yang ditulis oleh Raffi Ahmad untuk mengiringi video Rayyanza maraton, dilansir pada Selasa (01/10/2024).

Video Rayyanza maraton pun menuai banyak komentar dari netizen. Tak sedikit netizen yang memuji Rayyanza karena berhasil menyelesaikan maraton di usia yang masih sangat muda.

"Gak sia-sia latihan militer sama jenderal Rini ya, kuat banget fisiknya Ajjahe Masya Allah," komentar netizen. "Gemes banget si bayi produktif," sahut yang lain. "Yang lain digandeng dia lari sendiri dong malah susnya yang ngos-ngosan wkwwk fix ini Raffi Ahmad junior," lanjut lainnya.

Menelusuri lebih lanjut, olahraga lari memang memiliki banyak manfaat bagi anak-anak. Lantas, apa saja manfaat olahraga lari bagi anak-anak? Simak rangkuman dari laman kidsrunthistown.org berikut ini:

  • Manfaat bagi fisik: membuat tulang lebih kuat, membantu memperkuat jantung dan paru-paru, meningkatkan daya tahan tubuh, serta membantu anak-anak menjali lebih lincah.
  • Manfaat bagi mental dan emosional: mengurangi stres dan kecemasan, meningkatkan rasa percaya diri, meningkatkan kualitas tidur, dan membantu meningkatkan fokus serta konsentrasi.

Baca Juga: UIPM 'Kampus Raffi Ahmad' Jadi Bahan Tertawaan di Media Sosial

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI