Biodata dan Agama Gita Savitri, Fotonya Dicatut Jadi Mahasiswa di UIPM

Selasa, 01 Oktober 2024 | 10:22 WIB
Biodata dan Agama Gita Savitri, Fotonya Dicatut Jadi Mahasiswa di UIPM
Potret Gita Savitri alias Gitasav (Instagram/gitasav)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Sosok Gita Savitri alias Gitasav ikut terseret dalam polemik tentang UIPM Thailand yang memberikan gelar Doktor Kehormatan untuk Raffi Ahmad.

Bukan tanpa sebab, foto Gita Savitri dicatut sebagai mahasiswa di UIPM. Informasi diketahui dari Instagram Story Gita Savitri baru-baru ini.

Gita Savitri mengunggah tangkap layar laman UIPM bagian arsip testimoni. Ada foto dirinya, tetapi dengan nama berbeda yang dicatut sebagai mahasiswa.

"Mulai sekarang panggil ogut Anita Sari," tulis Gita Savitri dikutip pada Selasa (1/10/2024).

Fotonya dicatut sebagai mahasiswa di UIPM, seperti apa biodata Gita Savitri sebenarnya? Simak ringkasan informasinya di bawah ini.

Potret Gita Savitri alias Gitasav (Instagram/gitasav)
Potret Gita Savitri alias Gitasav (Instagram/gitasav)

Pemilik nama lengkap Gita Savitri Devi ini dikenal sebagai seorang YouTuber, penulis buku, dan penyanyi. Ia lahir di Palembang pada 27 Juli 1992.

Wanita berusia 32 tahun ini memiliki seorang suami bernama Paul Andreas Partohap yang berprofesi sebagai konten kreaton. Keduanya menikah pada 2018 silam.

Nama Gita Savitri sendiri mulai dikenal oleh publik pada 2016, tepatnya saat ia mulai mengunggah konten YouTube tentang pengalaman kuliah di Berlin.

Selang satu tahun berkecimpung sebagai YouTuber, Gita Savitri merambah ke dunia kepenulisan. Ia merilis beberapa buku, yaitu Rentang Kisah dan A Cup of Tea.

Baca Juga: Bisnis Gilang Juragan 99, Diduga Juga Dapat Gelar Doktor Honoris Causa dari UIPM

Gita Savitri juga merambah ke dunia tarik suara bersama sang suami. Keduanya merilis single berjudul Seandainya yang menjadi soundtrack film Rentang Kisah.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI