Kejanggalan UIPM Dikuliti Habis-habisan: Lokasi Tak Jelas, Pejabatnya Mencurigakan?

Farah Nabilla Suara.Com
Senin, 30 September 2024 | 18:51 WIB
Kejanggalan UIPM Dikuliti Habis-habisan: Lokasi Tak Jelas, Pejabatnya Mencurigakan?
Raffi Ahmad diberi gelar doktor kehormatan atau Doktor Honoris Causa dari Universal Institute of Professional Management (UIPM) Thailand. [Instagram/raffinagita1717]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News



Lokasi kampus simpang siur

Pihak UIPM melabeli kampus mereka sebagai kampus internasional yang punya keanggotaan The Eramus + Programme of The European Union dan UNESCO’s Global Education Coalition.

Melalui keanggotaan tersebut UIPM mengaku memiliki 8 perwakilan kampus di berbagai negara yakni Singapura, Malaysia, Indonesia, Thailand, Filipina, India, Afrika, dan Amerika Serikat.

Publik sontak berusaha mengunjungi kampus UIPM yang ada di Thailand dan Indonesia.

Adapun untuk di Thailand, UIPM mendaftarkan lokasi kampusnya di Vibhavadi Rangsit 64 Yeak 3 Alley, Takat Bang Khen, Lak Si, Bangkok.

Saat seorang warganet mengunjungi lokasi tersebut tak ditemukan gedung kampus UIPM. 

Lokasi tersebut hanya terdapat sebuah hotel dan beberapa unit apartemen.

Hal yang sama juga ditemukan oleh warganet yang berusaha mencari lokasi UIPM di Bekasi.

Baca Juga: Gelar Honoris Causa Raffi Ahmad Jadi Kontroversi, Kuasa Hukum UIPM: Kami Akan Tuntut

UIPM cabang bekasi berlokasi di Plaza Summarecon Bekasi, Jawa Barat. 

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI