Keseruan SunsetPhoria Festival di Obelix Sea View Yogyakarta, Alunan Musik Syahdu Berlatar Langit Senja

Yasinta Rahmawati Suara.Com
Sabtu, 28 September 2024 | 19:00 WIB
Keseruan SunsetPhoria Festival di Obelix Sea View Yogyakarta, Alunan Musik Syahdu Berlatar Langit Senja
SunsetPhoria Festival di Obelix Sea View Yogyakarta.
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Destinasi wisata populer Yogyakarta, Obelix Sea View dipenuhi lautan manusia pada Jumat, 27 September 2024. Para pengunjung memadati destinasi yang berada di dekat Pantai Parangtritis Yogyakarta itu demi menyaksikan gelaran spektakuler bertajuk SunsetPhoria Festival.

Sejak siang hingga petang, ribuan wisatawan baik menggunakan kendaraan roda dua maupun empat sudah mengalir ke lokasi Obelix Sea View. Mereka memburu sederet pertunjukkan berlatar senja indah yang mewarnai destinasi yang menghadap Pantai Selatan itu.

Dalam ajang ini, pengelola destinasi obyek wisata tersebut menghadirkan pertunjukan seni dari Loka Art Studio, Cabaret Boreno Drag Show, Anoman Obong by Sanggar Krisna Mukti, Janji Misteri by Sanggar Krisna Mukti serta Parade Hujan X Fanny Soegi.

Keseruan panggung SunsetPhoria benar-benar memberikan suguhan konser dengan alunan musik syahdu, ditambah menyaksikan sunset yang indah dan malamnya berhias kembang api.

SunsetPhoria Festival di Obelix Sea View Yogyakarta.
SunsetPhoria Festival di Obelix Sea View Yogyakarta.

General Manager Obelix Group Monnika Priyatno mengungkap event SunsetPhoria di Obelix Sea View ini digelar dalam rangka menyambut satu tahun perjalanan Obelix Sea View.

"Pelaksanaan event ini berlangsung sangat meriah, tidak disangka-sangka, ada sekitar 2500 orang berdatangan dari berbagai daerah, bahkan banyak yang dari luar Jawa," kata Monnika, Jumat petang.

Sejak pukul 15.00 hingga 17.30, pengunjung langsung dihibur sederet pertunjukkan yang mempesona dengan sesekali diterpa hembusan semilir angin Pantai Selatan.

Begitu tiba waktu Magrib, pengelola sejenak menghentikan keseruan acara tersebut untuk memberikan kesempatan bagi para pengunjung melaksanakan ibadah salat di mushala setempat.

Acara dilanjutkan dengan beragam penampilan mulai dari tarian tradisional lemah gemulai dan atraktif maupun kelincahan penampilan Taylor Sweet yang kocak menghibur, membuat pengunjung merasa betah mengelilingi panggung yang menghadap langsung ke arah laut.

Baca Juga: Asmalibrasi Raup Rp500 Juta, Penciptanya Hidup Susah? Fanny Soegi Bongkar Borok Royalti Soegi Bornean

Acara tersebut semakin menarik dengan tampilnya homeband kemudian ditutup dengan kolaborasi Parade Hujan dan Fanny Soegi. Satu lagi, suasana semakin meriah dengan adanya pesta kembang api pada akhir acara.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI