Suara.com - Hubungan Nikita Mirzani dan putrinya, Laura Meizani memang tengah memanas saat ini. Remaja yang akrab disapa Lolly itu mendadak memberontak usai diberangkatkan ke Inggris untuk bersekolah.
Lolly sempat membuat Nikita Mirzani merasa kecewa karena ia memutuskan berhenti dari sekolah bonafit di London, Inggris. Bahkan, gadis 17 tahun ini juga pernah kabur ke rumah temannya dan tinggal bersama keluarganya.
Sampai saat ini, sikap Lolly dinilai buruk usai berpacaran dengan Vadel Badjideh. Bahkan putri sulung Nikita Mirzani itu dikabarkan telah melakukan dua kali aborsi.
Nikita Mirzani sempat mengatakan jika sikap Lolly yang memberontak saat ini mungkin merupakan buah dari pengasuhannya yang begitu protektif.
Berbeda dengan dua putranya yang lain, Nikita Mirzani mengaku dirinya memang membedakan Lolly yang merupakan seorang anak perempuan.
"Kalau menurut gue, anak gue yang ini, yang perempuan ini, dia tuh berontak sama dirinya karena dia dapat perlakuan yang berbeda dengan adiknya. Kenapa gue membedakan Loli dengan adik-adiknya? Pertama, adiknya laki-laki, Loli adalah perempuan," kata Nikita Mirzani pada wawancara lamanya seperti dikutip TikTok @vicualchord, Jumat (27/9/2024).
Nikita Mirzani mengatakan jika kekhawatiran yang ia rasakan ketika mengasuh Lolly dan kedua adiknya sangatlah berbeda. Apalagi saat ini putrinya itu sudah memasuki usia remaja dan mengalami menstruasi.
Itulah sebabnya, saat bepergian dengan teman-temannya, Nikita Mirzani selalu meminta seorang asisten untuk menemani Lolly. Bahkan ketika berpacaran sekalipun dengan Sean Alexander, putra Olla Ramlan.
Hal tersebut ia lakukan agar Lolly tak terjebak dalam pergaulan bebas. Sebab, sudah banyak sekali kasus hamil di luar nikah di usia remaja.
Baca Juga: Vadel Badjideh Minta Tunda Pemeriksaan, Polisi: Mana Surat Dokternya?
"Nah, karena gue punya anak satu semata wayang perempuan dan sudah mens alias haid, itu kan berarti dia sudah bisa mengandung seorang anak. Dia bisa mengandung janin di dalam perutnya," kata dia.