Sosok Annisa Pakusadewo, Diduga Saksi Kunci Kasus Lolly dan Vadel Badjideh

Husna Rahmayunita Suara.Com
Jum'at, 27 September 2024 | 16:29 WIB
Sosok Annisa Pakusadewo, Diduga Saksi Kunci Kasus Lolly dan Vadel Badjideh
Annisa Pakusadewo. [Instagram]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Saksi berinisial A diajukan Nikita Mirzani soal pelaporannya terhadap Vadel Badjideh atas dugaan kasus aborsi anaknya, Lolly. Humas Polres Jakarta Selatan AKP Nurma Dewi membenarkan A adalah anak aktor ternama.

"Betul, saudari berinisial A yang merupakan saksi yang diajukan oleh saudari NM yang merupakan orang tua LM adalah anak dari aktor ternama," kata Nurma saat di Polres Jakarta Selatan, Rabu (25/9/2024).

Sosok saksi A itu lantas dikaitkan sebagai Annisa, anak aktor Tio Pakusadewo. Kehadirannya disebut AKP Nurma semakin memperkuat bukti-bukti atas pelaporan Nikita Mirzani. Adapun berikut profil Annisa Pakusadewo.

Sosok Annisa Pakusadewo 

Pemilik nama lengkap Maharani Annisa Pakusadewo itu merupakan anak sulung Tio Pakusadewo dari pernikahannya bersama Yvonne Ligaya Simorangkir. Ia juga memiliki satu adik laki-laki dan satu adik perempuan. 

Annisa diketahui tidak tinggal bersama ayahnya sejak lama. Namun, hubungan keduanya masih akur. Ia bahkan selalu mengagumi sang ayah yang merupakan seorang aktor dari jauh. Tio Pakusadewo juga tetap menjadi figur ayah dengan membiayai sekolah Annisa.

Putri Aktor Tio Pakusadewo, Maharani Annisa Pakusadewo sat ditemui usai menghadiri sidang putusan kasus narkoba ayahnya di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan, Selasa (5/1/2021). [Suara.com/Alfian Winanto]
Putri Aktor Tio Pakusadewo, Maharani Annisa Pakusadewo sat ditemui usai menghadiri sidang putusan kasus narkoba ayahnya di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan, Selasa (5/1/2021). [Suara.com/Alfian Winanto]

Sama seperti sang ayah, Annisa juga menyukai tato. Hal ini terbukti dari tato yang tergambar di lengan kanannya. Sebagai seorang anak aktor ternama, ia rupanya memilih tidak ikut terjun ke dunia hiburan.

Mengutip dari akun Instagram-nya, Annisa  membuka sebuah kelas pelatihan akting di kawasan Bintaro, Jakarta. Selain itu, ia juga memilki bisnis clothing line yang bernama Rays dan kini sudah punya banyak peminat. 

Saksi A di Kasus Lolly-Vadel

Baca Juga: Bak Bumi dan Langit, Segini Selisih Harga Tunggangan Nikita Mirzani vs Vadel Badjideh

Meski bukan selebritis, akun media sosial Annisa telah memiliki lebih dari 30 ribu pengikut. Di sisi lain, kuasa hukum Nikita Mirzani, Fahmi Bachmid menyebut saksi berinisial A merupakan teman curhat Lolly.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI